Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Emil: Warga Kurang Pelihara Fasilitas Publik

Emil: Warga Kurang Pelihara Fasilitas Publik Walikota Bandung Ridwan Kamil di Bandung (3/3/2017) | Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) melakukan inspeksi mendadak di beberapa lokasi trotoar. Salah satunya yang ada di kampus Universitas Padjadjaran Bandung. Dalam kesempatan tersebut Emil melihat masih banyak warga khususnya mahasiswa yang kurang memelihara fasilitas publik.

Dia pun meminta warga untuk memelihara infrastruktur yang sudah direnovasi. "Saya titip kepada warga, setiap infrastruktur yang sudah dirapikan, diperbaiki, tolong dipelihara. Jangan dilanggar aturannya. Apalagi ini daerah mahasiswa," ungkapnya kepada wartawan di Bandung, Jumat (3/3/2017)

Diakui Emil, ia sangat menyayangkan wilayah pendidikan tersebut masih banyak mahasiswa yang belum sadar akan pentingnya menjaga kebersihan, bahkan banyak juga yang parkir sembarangan di trotoar.

"Tadi saya menyaksikan sendiri mahasiswanya makan. Sampahnya dibiarkan di dekatnya tanpa dibereskan," katanya

Sepanjang jalan tersebut, Emil juga menegur dan memindahkan para Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di atas trotoar. Sebanyak 5 PKL makanan ringan ditata dan dipindahkan ke ruang-ruang kosong yang lebih layak. Motor-motor yang parkir di trotoar pun dipindahkan ke lokasi-lokasi yang benar.

"Ini kan trotoar, bukan tempat parkir dan tempat berjualan. Jadi harus dipindahkan,"pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: