Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BPJT Siapkan Parkir Tambahan Saat Mudik Lebaran

BPJT Siapkan Parkir Tambahan Saat Mudik Lebaran Kredit Foto: Ferry Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) menyiapkan kantong parkir tambahan "parking bay" sebagai penunjang rest area utama di jalan tol baik jalur arus mudik maupun balik yang dapat dimanfaatkan pemudik saat perjalanan.

"Parking bay itu bukan untuk tempat istrahat berlama-lama. Tapi hanya sebentar saja, untuk pengendara yang membutuhkan toilet setelah itu jalan kembali, sehingga tidak terjadi penumpukan," kata Kepala BPJT Herry Trisaputra Zuna pada diskusi di Jakarta, Jumat (2/6/2017).

Herry memaparkan sejumlah parking bay yang dapat ditemui pemudik di jalan tol, yakni untuk tol Jakarta menuju Cikampek terdapat pada Km 18, 41 dan 59, sedangkan arah sebaliknya berada di Km 33 dan 58.

Sedangkan untuk tol Cipali (Cipularang-Palimanan) kedua arah terdapat pada Km 78, Km 153, Km 133+500, Tol Palikanci 191+450 dan Tol Pejagan-Pemalang Km 282+500 pada kedua arah.

Untuk menghindari antrean panjang pada gerbang tol, ia juga mengimbau agar masyarakat dapat melakukan transaksi tol dengan menggunakan uang elektronik sehingga transaksi lebih cepat dan efisien.

Selain itu, Badan Usaha Jalan Tol akan menerapkan diskon 20 persen bagi pengguna uang elektronik.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga akan menfungsikan tiga ruas tol untuk dilalui pemudik secara gratis, yakni Tol Pejagan-Pemalang, Pemalang Batang dan Batang-Semarang atau mulai dari Brebes Timur sampai Weleri sepanjang 110 km.

Kementerian PUPR turut memobilisasi fasilitas sanitasi bagi para pemudik di 11 rest area jalan tol Jawa.

Mobilisasi fasilitas sanitasi tersebut berupa 13 unit toilet cabin (4 bilik per unit cabin) dan 13 unit hidran umum (HU) serta menurunkan 30 personel untuk siaga pada 15 Juni-9 Juli 2017.

Adapun titik lokasi penambahan fasilitas saat arus mudik (15-27 Juni 2017) adalah pada ruas Tol Jakarta-Merak di rest area Km 43 dan 68A, pada ruas Tol Purbaleunyi di rest area Km 147 dan ruas Tol Cipali-Pejagan di rest area Km 166 dan 207.

Saat arus balik ruas Tol Jakarta-Merak berada di Km 45 dan 68B, pada ruas Purbaleunyi di rest area Km 125 dan 72B dan pada ruas Cipali Pejagan Km 164 dan dan 208.

BPJT memperkirakan puncak arus mudik akan terjadi pada 23 Juni dan arus balik pada 2 Juli 2017. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: