Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tandukan Telat Hummels Pertahankan Rekor Sempurna Jerman

Tandukan Telat Hummels Pertahankan Rekor Sempurna Jerman Kredit Foto: Theguardian.com
Warta Ekonomi, Praha -

Bek Mats Hummels mencetak gol melalui tandukan kepala pada menit ke-88 untuk membawa Jerman menang 2-1 atas tuan rumah Republik Ceko, dan mempertahankan rekor sempurna mereka setelah tujuh pertandingan di kualifikasi Piala Dunia pada Jumat (1/9/2017).

Timo Werner membawa Jerman unggul ketika ia mengemas gol keempatnya dalam empat pertandingan internasional terakhirnya, namun Vladimir Darida membuat Ceko menyamakan kedudukan melalui sepakan jarak jauh pada menit ke-78.

Bagaimanapun, Hummels menghempaskan tuan rumah dengan golnya yang membuat Jerman memiliki 21 angka di puncak klasemen Grup C, unggul lima angka atas Irlandia Utara yang menang 3-0 di San Marino.

Meski tampil gagah berani, Ceko tertinggal tujuh angka di posisi ketiga dan nyaris dipastikan gagal bersaing untuk memperebutkan peringkat kedua. Upaya terakhir mereka akan dilakukan pada Senin ketika mereka berhadapan dengan Irlandia.

Jerman dapat lolos ke Piala Dunia di hari yang sama jika mereka mengalahkan Norwegia di kandang, dan Irlandia gagal mengalahkan Ceko.

Para juara grup lolos otomatis ke Rusia, sedangkan delapan tim peringkat kedua terbaik dari sembilan grup akan memainkan putaran playoff.

"Tentu saja, kami tidak dapat puas dengan cara bermain kami," kata pelatih Jerman Joachim Loew. "Republik Ceko bertahan dengan baik, namun kami menyulitkan diri kami sendiri." Terdapat banyak bangku kosong saat pertandingan ini berlangsung dalam situasi hangat, dan Jerman dengan cepat berupaya merusak malam bagi tuan rumah.

Ceko kehilangan bola dan Mesut Ozil mengirimkan bola ke Werner, yang mengendalikannya tanpa cela dan melepaskan tembakannya melewati Tomas Vaclik.

Tuan rumah kemudian memperbaiki penampilan, dan Jan Kopic memiliki peluang yang diblok Lars Stindl sebelum Jan Boril merangsek ke depan dan menguji Marc-Andre ter Stegen dengan sepakan mendatar yang dapat dibelokkan sang kiper ke tiang gawang.

Michael Krmencik kemudian berusaha untuk mencungkil bola melewati Ter Stegen, namun sepakannya melambung di atas mistar.

Di antaranya, Jerman nyaris mencetak gol kedua ketika Stindl digagalkan Vaclik pada akhir pergerakan mulus tim Panser.

Ceko terus menekan pada babak kedua dan akhirnya meraih hasilnya pada menit ke-78 ketika lemparan ke dalam di sisi kiri diarahkan kepada Darida, yang mampu melepasan tembakan yang bersarang ke sudut atas gawang Jerman.

Bagaimanapun, Jerman memiliki sengatan terakhir di pertandingan ini, ketika mereka memenangi tendangan bebas di lini tengah dan Toni Kroos mengirimkan bola akurat tertuju kepada Hummels, yang menyambutnya dengan tandukan menuju sudut atas gawang.

Norwegia menang 2-0 atas Azerbaijan melalui penalti dari Joshua King dan gol bunuh diri dari Rashad Farhad Sadygov pada pertandingan lain di grup ini, yang membuat kedua tim memiliki tujuh angka dan bersaing untuk mengamankan peringkat kedua.

San Marino berada di dasar klasemen setelah kalah pada semua pertandingan yang dimainkannya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: