Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Termasuk Daerah Tertinggal, Maluku Jadi Prioritas Pemerintah Kembangkan Kewirausahaan

Termasuk Daerah Tertinggal, Maluku Jadi Prioritas Pemerintah Kembangkan Kewirausahaan Maluku menjadi prioritas pengembangan kewirausahaan oleh Kemenkop dan UKM karena termasuk kategori daerah terluar dan tertinggal. | Kredit Foto: Ning Rahayu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Maluku menjadi prioritas pengembangan kewirausahaan oleh Kemenkop dan UKM karena termasuk kategori daerah terluar dan tertinggal. Sebagaimana arah kebijakan Presiden Jokowi yakni membangun Indonesia dari pinggiran, maka diharapkan program ini dapat berkontribusi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Maluku.

"Ini mayoritas Kabupaten di Maluku banyak yang tertinggal. Jadi pas sekali program pengembangan wirausaha pemula ini dilaksanakan di sini. Tentu kita harapkan provinsi lain seperti Maluku Utara, Papua Barat, Papua nanti bisa menyusul usulan-usulannya," kata Asdep Permodalan, Deputi Pembiayaan, Kemenkop dan UKM Luhur Pradjarto saat berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku, Rabu (20/9/2017).

Selain itu, untuk pertama kalinya atau sejak tahun 2017 ini, Kabupaten Kepulauan Aru juga ditetapkan sebagai salah satu daerah penerima bantuan program WP. Dari 29 usulan proposal yang diajukan, Kemenkop dan UKM menyatakan hanya 13 yang memenuhi persyaratan. Namun, proses pemberkasan masih dilakukan sehingga jumlah tersebut masih kemungkinan akan bertambah.

"Ini merupakan titik awal, masih ada bantuan lain yang nanti bisa datang. Sehingga saya harapkan bantuan ini digunakan sesuai kebutuhan," pinta Luhur.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

Advertisement

Bagikan Artikel: