Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan menyatakan, partainya akan mendukung Herman Deru maju sebagai bakal calon Gubernur Sumsel 2018 mendatang.?
Menurut pria yang akrab disapa Zulhas ini, PAN mengutamakan politik kebangsaan dan nilai-nilai persatuan. Oleh karena itu jika mendukung calon kepala daerah tentu berdasarkan apa yang diinginkan masyarakat.?
"Nah kami survei ternyata rangking tertinggi itu Herman Deru, nah itu dasarnya," kata Zulhas usai membuka Rakerwil III DPW PAN Sumsel, di Hotel Excelton, Palembang, Rabu (4/10/2017).?
Mengenai pendamping Deru di pilgub Sumsel dan partai mana saja yang akan berkoalisi, Zulhas mengatakan pihaknya tengah membahas hal itu.
Ditempat yang sama, Ketua DPW PAN Sumsel, Iskandar mengatakan, dukungan PAN untuk Herman Deru yang akan diusung sebagai bakal calon Gubernur Sumsel bisa saja berubah andai mantan Bupati OKU Timur itu tak dapat menghimpun koalisi partai politik hingga memenuhi syarat pencalonan.?
Iskandar mengatakan, dukungan kepada sosok Herman Deru dari PAN saat ini baru sebatas rekomendasi. SK dukungan sendiri baru akan dikeluarkan saat pendaftran di KPU.?
?
"Kalau SK dukungan belum, dimana-mana partai belum mengeluarkan SK dukungan, rekomendasi iya mungkin. Resminya pada KPU," kata dia.?
Menurut Iskandar yang Bupati OKI ini, rekomendasi dukungan kepada sosok Herman Deru belum mengikat dan bisa saja mengalami perubahan.?
Rekomendasi ini mengikat? "oh nggak juga, bisa berubah, ya kalau misalnya si calon tidak mendapatkan daripada kursi, mencukupi kursi, iya kan. Tapikan disini calon-calon sudah mempunyai kursi-kursinya, seperti partai pendukungnya . tinggal tunggu waktu saja untuk menerbitkan daripada rekomendasi SK nya," jelasnya.?
Kendati demikian, PAN, kata Iskandar tetap mendorong sosok Herman Deru untuk mencukupi jumlah syarat dukungan.?
"Tugas kita mendorong daripada tanggung jawab daripada calon, tapi kita membantu dari belakang untuk memenuhi jumlah kursi. Itu juga tugas pusat, karena domainnya pusat," kata dia.?
Dia menjelaskan, partainya mendukung Herman Deru sebagai bakal calon gubernur Sumsel lantaran PAN menilai Herman Deru paling unggul diantara kandidat lainnya. Sebagai partai yang modern, tentu kata dia, akan mengusung calon yang memiliki elektabilitas tinggi.
"Kita melihat fakta bahwa hasil survei dia yang unggul," tukasnya.
Sementara itu, Herman Deru mengucapkan terimakasih atas kepercayaan PAN yang mendukung pencalonannya? di pilgub Sumsel 2018 mendatang? termasuk menyerahkan siapa wakil yang akan menjadi pendampingnya di pilgub Sumsel mendatang.?
Deru mengatakan, sudah sekitar 7 nama bakal calon wakil yang telah menjalin komunikasi dengan dirinya. "Tadinya ada 7 yang berkomunikasi, sekarang mungkin mengerucut ketiga orang," ujar Deru yang masih merahasiakan ketiga nama tersebut.?
Deru yakin ada beberapa partai politik yang akan memberikan kejutan untuk mendukung pencalonannya, seperti PAN yang tak disangka-sangka mendukung pencalonnya. Dia oiptimis akan mendapat dukungan dari sejumlah partai politik. Bahkan dia mengisyaratkan ada partai biru yang akan mendukung pencalonannya.???
"Mudah-mudahan kalau politik konsisten dengan hasil survei mudah-mudahan dia (Partai) akan mengusung calon yang berpotensi menang," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irwan Wahyudi
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait:
Advertisement