Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kampanye Senyap Ala Demokrat Bukan untuk Prabowo

Kampanye Senyap Ala Demokrat Bukan untuk Prabowo Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (ketiga kiri) menerima kedatangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebelum melakukan pertemuan tertutup di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (24/7). Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari komunikasi politik yang dibangun Partai Demokrat dan Gerindra jelang Pilpres 2019. | Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Juru bicara Jokowi-Ma'ruf, Arya Sinulingga menduga kampanye senyap yang diterapkan Partai Demokrat sebenarnya bukan untuk mengkampanyekan pasangan Prabowo-Sandiaga. Ia menilai kampanye senyap Demokrat hanya mengutamakan kepentingan internal.

"Saya sih lihatnya, Demokrat itu senyap untuk menyelamatkan partainya. Jadi bukan untuk Pak Prabowo. Jadi senyap untuk partainya, saling senyap-senyapan," ujarnya, Kamis (8/11/2018).

Lanjutnya, ia meyakini Demokrat tidak akan berkontribusi banyak dalam pemenangan Prabowo-Sandi. 

"Demokrat suka senyap. Karena kita tahu, tahun 2014 demokrat enggak ikut pertempuran Capres. Artinya dia senyap untuk partainya," jelasnya.

Menurutnya, cara tersebut justru terbukti pada 2014 membuat suara Demokrat menurun.

"Ternyata dia senyap untuk partainya pun malah menurun, ini kan fakta. Fakta di lapangan mengatakan bahwa Demokrat tidak ikut pertarungan Pilpres. Tapi senyap juga, parlemennya senyap juga, menurun kursinya," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: