Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ridwan Kamil Bongkar 24 Jabatan Tinggi di Pemprov Jabar

Ridwan Kamil Bongkar 24 Jabatan Tinggi di Pemprov Jabar Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) merotasi 24 pejabat struktural atau pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Jawa Barat, yakni para kepala dinas, staf ahli, dan asisten daerah.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan digelar di Aula Barat Gedung Sate, Bandung, Jumat.

Sebagai pimpinan baru di Jawa Barat, Gubernur Ridwan Kamil merasa perlu ada perubahan struktur pejabat untuk mencapai target-target visi dan misi serta dinamika pembangunan yang menantang.

"Sebagai pimpinan baru tentunya kami punya target-target, ya, dinamika pembangunan begitu menantang dan isu-isu besar kami harus menyesuaikan," kata Gubernur Emil.

Sejak dilantik lebih dari 3 bulan, tepatnya pada tanggal 5 September 2018, selama waktu tersebut Emil maksimalkan untuk beradaptasi di lingkungan Pemprov Jabar selain juga meresmikan sejumlah program pembangunan.

Di awal tahun 2019 sudah saatnya Emil bersama mesin birokrasinya harus sudah 'ngabret' mengejar target visi dan misi Jabar juara lahir batin.

"Saya 'kan sudah selesai masa adaptasinya selama 3 bulan, dari situ saya paham sehingga akhirnya melakukan sebuah upaya ini," katanya.

Dia berpesan kepada pejabat yang baru dirotasi untuk menunjukkan kinerja dan integritas tinggi serta menyesuaikan dengan gaya kepemimpinannya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: