Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

'Sudah Sejak Awal Dia Bantu Kami'

'Sudah Sejak Awal Dia Bantu Kami' Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa dukungan Jusuf Kalla (JK) pada dirinya dan KH Ma'ruf Amin telah dilakukan sejak awal.

"Jangan sampai ada isu-isu lagi bahwa memang tadi yang saya sampaikan, Pak JK sejak awal membantu dan mendukung kami, Sudah," katanya di Jakarta, Minggu (3/2/2019).

Penegasakn tersebut dilakukan JK melalui gerakan relawan Jenggala Center yang dibentuk JK dan menjadi mesin pemenangan Jokowi-JK dalam pemilu 2014 lalu.

Baca Juga: "Kalau Boleh, Saya Ingin Terus Bersama Pak JK"

Baca Juga: Katanya, JK 100% Dukung Jokowi

JK menegaskan bahwa Jenggala merupakan kumpulan relawan dari berbagai profesi. Tambahnya, relawan itu terbentuk dari berbagai wilayh dan daerah yang menyatakan kesiapannya untuk membantu pemenangan Jokowi-Ma'ruf. "Ini kan sejak 2014 dan kembali seperti 2014," ucapnya.

Ia menambahkan, Jenggala akan memfokuskan diri untuk bergerak dengan menyasar 27 provinsi guna memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin. Seperti, wilayah operasional Jenggala antara lain Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan hingga Kalimantam Timur.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: