Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Inovasi dan Transformasi Digital Jadi Jawaban Hadapi Tantangan Era Disrupsi Teknologi

Inovasi dan Transformasi Digital Jadi Jawaban Hadapi Tantangan Era Disrupsi Teknologi Kredit Foto: Unsplash/Rawpixel
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam bisnis, transformasi digital dinilai membuka banyak peluang melalui pemanfaatan data-data yang ada untuk membangun konsep ekonomi baru. Setiap lembaga dan instansi pemerintahan juga menjalankan pengelolaan pemerintahan dan kelembagaan berbasis IT dan Telco. Begitu pula dalam dunia bisnis yang harus bertransformasi digital untuk tetap survive.

Hal tersebut mengingat digitalisasi telah menjadi faktor terpenting di balik pertumbuhan bisnis di era perdagangan bebas. Keberhasilan implementasi dan pemanfaatan IT dan Telco di perusahaan, institusi pemerintah, termasuk BUMN, BUMD, dan lembaga lainnya, dinilai mampu mendorong terciptanya pengelolaan manajemen dan bisnis menjadi lebih esien, efektif, profesional, dan berdaya saing tinggi.

Sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas keberhasilan implementasi TIK, majalah Itech bersama Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Dewan Riset Nasional (DRN) kembali menyelenggarakan penganugerahan Top IT & Telco 2019 dengan mengangkat tema lnovasi & Transformasi Digital, Indonesia Toward Industry 4.0 Era, Innovation Through Digital Transformation. Ajang penghargaan ini juga didukung oleh beberapa asosiasi IT dan Telco nasional, serta lembaga lainnya.

Baca Juga: 3 Kunci Sukses Perusahaan di Era Disrupsi

"Teknologi memungkinkan organisasi atau perusahan menyusun dan melaksanakan strategi IT yang mumpuni dan mampu mendapatkan nilai manfaat lebih di era digital ini. Untuk melakukan transformasi digital, organisasi atau perusahaan dituntut untuk dapat mengubah model bisnis dan menyusun strategi efektif dan teknologi yang tepat, Top IT & Telco merupakan penghargaan tertinggi dan terbesar di Indonesia yang diberikan kepada perusahaan, instansi pemerintahan, dan vendor IT Telco, yang dinilai berhasil dalam pemanfaatan IT & Telco untuk meningkatkan kinerja, daya saing bisnis, dan layanannya di Indonesia," ungkap Irnanda Laksanawan, Ketua Penyelengara Top IT & Telco 2019 yang juga Direktur Utama PT Media Madani Utama, penerbit majalah Itech, BusinessNews Indonesia, dan majalah lbadah, Rabu (27/3/2019).

Kegiatan Top IT & Telco tahun ini merupakan ajang penghargaan ke-6 yang digelar dengan tujuan mendorong kalangan bisnis, institusi pemerintah, BUMN, dan lembaga lain agar senantiasa peka dalam menyikapi tren perkembangan IT dan Telco dengan melakukan updating (pemutakhiran).

Sementara itu, Jumain Appe, ketua dewan juri mengatakan, pemerintah melalui Making Indonesia 4.0 sangat mendukung peran penting inovasi dan transformasi digital dalam pembangunan nasional.

"Kami harapkan semua stakeholder bisa memanfaatkan transformasi digital ini agar perusahaan dan instansi tetap kompetitif di masa depan. Terkait transformasi digital, Kemenristekdikti terus mendorong tumbuhnya inovasi industri yang berbasis pada IT," tutur Direktur Jenderal Penguatan Inovasi Kemenristekdikti ini.

Di akhir sesi wawancara penjurian, dewan juri memberikan saran atau pendapat untuk perbaikan implementasi IT & Telco di masa yang akan datang kepada setiap finalis. Dari proses penilaian kuesioner dan hasil diskusi tanya jawab dalam wawancara penjurian, dewan juri akan merumuskan sebuah rekomendasi Top IT & Telco kepada pemerintah secara tertulis.

Baca Juga: Hadapi Era Disrupsi, BNI Syariah Lakukan Transformasi

Kemudian, dewan juri menetapkan 27 perusahaan dan instansi pemerintah yang mendapatkan penghargaan Top IT & Telco 2019. Kriteria utama dalam menentukan pemenang adalah perusahaan atau instansi pemerintahan yang dinilai berhasil dalam implementasi dan pengembangan IT dan Telco di perusahaannya, serta mampu memanfaatkannya untuk meningkatkan kinerja, daya saing, dan layanannya.

Penghargaan diberikan per sektor bisnis, mengingat kompleksitas masing-masing sektor usaha yang berbeda-beda. Sektor bisnis yang dikompetisikan dalam Top IT & Telco 2019 ini adalah sektor usaha bank, mulfinance, asuransi, e-commerce, IT, dan telekomunikasi. Lalu, energi pertambangan, pelabuhan dan bandara, infrastruktur, transportasi, logistik, agro-industri, manufaktur, PDAM, dan hospitality. Sedangkan kategori untuk instansi pemerintah terdiri dari kementerian, lembaga/badan, pemprov, pemkot, dan pemkab.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: