Liga Champions musim 2018/2019 sudah memasuki babak perempat final. Leg pertama untuk babak tersebut akan bergulir mulai dini hari nanti, Rabu (10/4/2019) sampai Kamis (11/4/2019).
Kompetisi antarklub terelit di Eropa pekan ini akan memainkan empat laga sengit, tiga di antaranya menampilkan klub asal Inggris. Tim seperti Liverpool, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Manchester United mendominasi babak perempat final Liga Champions musim ini.
Liverpool akan menerima lawatan FC Porto di Stadion Anfield. Di pertemuan tahun lalu, laga Liverpool vs Porto berakhir seri 0-0 di tempat yang sama. Namun, The Reds akhirnya menang 5-0 saat berlaga di kandang Porto.
Di saat yang sama, Manchester City akan bertandang ke Stadion Tottenham Hotspur. Musim ini, kedua tim pernah bertemu di Stadion Wembley pada pertemuan pertama di Liga Inggris. The Citizens berhasil memenangkan pertandingan berkat gol tunggal Riyad Mahrez.
Satu hari kemudian, Ajax Amsterdam akan menjamu Juventus. Meski Ajax berhasil menyingkirkan Real Madrid yang berstatus juara bertahan, Juve akan menjadi ujian berat bagi tim asuhan Erik Ten Hag. Salah satunya, megabintang Cristiano Ronaldo yang siap terjun di laga kali ini.
Baca Juga: Kekuatan Barcelona Ada di Kaki Messi
Terakhir ada duel menarik yang pasti sudah ditunggu-tunggu. Pertemuan antara Manchester United dan Barcelona menjadi sorotan utama Liga Champions pekan ini. Pada leg pertama, Setan Merah lebih dahulu menjadi tuan rumah dengan menjamu Barca di Stadion Old Trafford.
Berikut jadwal lengkap leg pertama perempat final Liga Champions.
Rabu (10/4/2019)
02.00 WIB Liverpool vs FC Porto
02.00 WIB Tottenham Hotspur vs Manchester City
Baca Juga: Man City Fokus ke Kompetisi Liga Primer Inggris
Kamis (11/4/2019)
02.00 WIB Ajax Amsterdam vs Juventus
02.00 WIB Manchester United vs Barcelona
Baca Juga: Lawan Ajax, Ronaldo Diprediksi Siap Bela Juventus
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rosmayanti
Editor: Rosmayanti