Klub raksasa Serie A Italia, Inter Milan dilaporkan sangat tertarik mendatangkan Paulo Dybala dari Juventus musim panas ini. Namun Inter rupanya sulit mengontrak Dybala karena pemain asal Argentina tersebut mengatakan tak ingin pindah ke Inter musim panas ini.
Dybala dikabarkan menuju pintu keluar dari Juventus karena frustrasi selama berada di Turin. Dia kurang mendapatkan kesempatan bermain karena kalah bersaing dengan pemain lain. Sehingga, Dybala bisa mengikuti jejak Massimiliano Allegri yang pergi dari Juventus musim panas ini.
Baca Juga: Conte Latih Inter, Yakin Nggak Khianati Juventus?
Gazzetta dello Sport, dikutip dari Calciomercato, Minggu (9/6/2019) menyebutkan, Dybala merasa bergabung dengan Inter merupakan langkah mundur untuk karirnya. Meski Dybala menolak bergabung, Nerazzuri tetap akan membujuknya agar bersedia berlabuh di Giuseppe Meazza.
Bahkan, Inter akan melakukan segala cara untuk bisa mendatangkan pemain 25 tahun itu salah satunya menawarkan Mauro Icardi sebagai umpan. Apalagi, Inter kini dilatih oleh bekas pelatih Juventus Antonio Conte.
Selain Inter, Manchester United juga telah melakukan upaya mendatangkan Dybala ke Old Trafford. Langkah-langkah konkret pun dilakukan oleh Setan Merah. Keinginan MU bisa terwujud karena Juventus tengah menginginkan memulangkan Paul Pogba ke Turin musim panas ini.
Juve dilaporkan tengah mengadakan pembicaraan dengan agen Pogba, Mino Raiola. Namun hingga kini pembicaraan mengenai proses transfer masih rumit. Belum dijelaskan alasan negoisasi antara Juve dengan MU menjadi rumit.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: