Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Bisnis Start-up? Nih Sri Mulyani Buka Rahasia...

Mau Bisnis Start-up? Nih Sri Mulyani Buka Rahasia... Menter Keuangan Sri Mulyani mendapat penjelasan dari Manager Public Relations PT Toyota-Astra Motor (TAM) Rouli Sijabat (tengah) tentang mobil elektrifikasi Toyota Prius Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dari balik kemudi saat mengunjungi booth Toyota yang hadir di GIIAS 2019 di BSD City, Tangerang, Banten, Rabu (24/07/2019). Di hadapan para pelaku bisnis otomotif Menkeu menjelaskan bahwa dalam minggu ini akan ditandatangani Perpres Mobil Listrik, untuk percepataan program kendaraan bermotor listrik untuk transportasi serta Peraturan Pemerintah menyangkut bahan dari pajak yang bersangkutan dengan klasifikasi emisi dari otomotifnya. | Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyarankan kepada para pelaku startup yang sedang mencari ide membuat aplikasi di bidang teknologi finansial, untuk membaca nota keuangan 2020.

Baca Juga: Sri Mulyani Akui Kinerja Ekspor Melempem

"Saya ingin teman-teman baca sedikit nota keuangan, memang tidak kayak Twitter yang 140 karakter, harus lebih tekun. Tapi, ada begitu banyak yang bisa Anda bayangkan. Anda bisa membuat aplikasi," kata Sri Mulyani dalam acara Ignite The Nation di Istora Senayan, Minggu.

Menurut Menkeu, ada banyak ide yang bisa didapat semisal berkaitan dengan pendidikan. Seperti diketahui, anggaran untuk pendidikan dalam RAPBN 2020 naik menjadi Rp 505,8 triliun.

Ia menuturkan, kementerian ingin mengetahui bagaimana dana operasional untuk sekolah benar-benar sampai ke targetnya, sekolah maupun siswa.

"Menjalankan manajemen sekolah itu luar biasa penting, bisa jadi ide untuk Anda," katanya.

Sementara itu, Ignite The Nation merupakan bagian dari Gerakan National 1000 Startup Digital yang diprakarsai Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk mendorong pertumbuhan perusahaan rintisan di Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: