Alergi Kucing, Bibir Anak Zaskia Adya Mecca Bengkak
Banyak alergi yang diidap setiap orang. Salah satunya yaitu alergi terpapar alergen. Alergi tersebut membuat tubuh bisa mengeluarkan reaksi seperti gatal-gatal. Hal tersebut yang dialami oleh salah satu anak Zaskia Adya Mecca.
Putri pertama Zaskia Adya Mecca, Kana Sybilla pernah dites darah dan hasilnya menunjukkan ia mengalami alergi kucing tingkat 5.
Diketahui, Zaskia dan sang suami selalu menghindarkan anaknya dari kucing karena takut reaksi alergi menyebabkan sesak nafas dan asma kambuh.
Baca Juga: Rawat Putrinya, Denada Rogoh Kocek Segini untuk Tempat Tinggal di Singapura
Tetapi kemarin, anak pertama Zaskia yang akrab disapa Sybil itu merayakan ulang tahun temannya di sebuah kafe yang banyak kucing. Karena ibu yang khawatir akan kondisi kesehatan anaknya, Zaskia sudah memperingatkan Sybil tidak ikut karena ia memiliki alergi kucing. Tapi yang ada anaknya malah menangis dan marah.
"Dia bikin perjanjian 'ga sentuh kucinya, ga akan main2, dan pakai masker'. Dan bapaknya setuju... akhirnya dengan deg2an aku izinkan..," tulis Zaskia seperti yang Okezone kutip dari akun Instagram @zaskiadyamecca, Rabu (18/9/2019).
Kekhawatiran Zaskia ternyata menjadi kenyataan. Sepulang dari perayaan ulang tahun, Sybil mengalami efek dari alerginya terhadap kucing walaupun tidak menyentuh hewan itu sama sekali.
Bibir sang putri berusia 8 tahun bengkak. Selain bibir, matanya juga ikut bengkak dan berwarna merah. Melihat itu, Zaskia langsung menghubungi sang suami.
"Sybil da panik takut dimarahin, udah nangis aja ... Taunya pas abinya liat malah diketawain “sukuriin!! Da dikasi tau kan km alergi, ga bisa ke tempat kucing... ngerti kan skr kenapa abi bia larang kamu? Biar tau sendiri kalo badannya ga kuat...," jelas Zaskia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Abdul Halim Trian Fikri
Tag Terkait: