Penyerang Persebaya Surabaya, Osvaldo Haay, gembira bisa membantu timnya meraih kemenangan saat berhadapan dengan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa 17 Desember 2019 malam WIB. Laga tersebut berakhir dengan kemenangan tipis 2-1.
Bagi Osvaldo sendiri kemenangan tersebut memiliki arti yang begitu penting. Selain memengaruhi posisi Persebaya di klasemen sementara Liga 1 2019, kemenangan ini juga menjadi spesial karena diraih setelah Osvaldo cukup lama tak bermain bersama tim berjuluk Bajul Ijo tersebut.
Pemain berusia 22 tahun itu memang harus absen memperkuat Persebaya di beberapa laga karena harus memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23. Laga kontra Persija pun dilakoni Osvaldo usai membawa Indonesia meraih medali perak di pentas SEA Games 2019.
Baca Juga: Pertandingan Terakhir Bambang Pamungkas, Persija Gagal Bungkam Persebaya
Meski sudah lama tak bermain di Persebaya, Osvaldo ternyata bisa langsung menunjukkan penampilan yang apik. Satu dari dua gol Persebaya pun dicetak oleh Osvaldo pada menit kedelapan.
"Sangat menyenangkan bisa kembali dalam pertandingan bersama Persebaya karena sudah lama sekali tidak main. Saya rasa menit bermain di Persebaya sangat berkurang sekali karena cedera dan membela timnas,” ujar Osvaldo, sebagaimana dikutip dari Goal, Rabu (18/12/2019).
"Banyak kerinduan yang saya rasakan untuk dapat bermain bersama Persebaya karena saya bangga dapat bermain di Persebaya dan kemarin malam, perasaan saya luar biasa. Gol adalah bonus. Bukan target saya. Yang terpenting adalah membantu Persebaya memenangi pertandingan. Gol akan datang, namun saya menikmati kembali bersama rekan-rekan dan bekerja keras mendapatkan ketajaman yang tepat,” tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: