Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dan Putranya Didit Hediprasetyo. Presiden Jokowi menyebut Prabowo sebagai tamu besar pertama pada tahun baru 2020.
"Tahun baru 2020, Pak Prabowo adalah tamu besar pertama yang saya terima," kata Jokowi di Istana Kepresidenan Yogyakarta, Rabu (1/1/2020).
Baca Juga: Lakukan Kunjungan, Prabowo dan Putranya Jadi Tamu Pertama Jokowi di 2020
Prabowo pun langsung menyebut bahwa dirinya hanya anak buah Jokowi. "Anak buah pak," saut Prabowo.
Menurut Jokowi pertemuannya dengan Prabowo membahas banyak hal. Salah satunya berkaitan dengan keluarga dan pekerjaan.
"Alhamdulillah tadi berbicara banyak hal baik yang berkaitan dengan urusan keluarga juga lebih banyak urusan negara," tuturnya.
Sementara itu, Menhan Prabowo mengaku berterima kasih karena Jokowi mau menerima dirinya dan putranya. Kedatangannya adalah untuk mengucapkan selamat tahun baru.
"Intinya hanya mengucapkan selamat tahun baru karena saya sudah banyak keliling dan juga lama engga jumpa," ungkapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti