Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mahfud Minta KPK Sikat Habis Yang Coba-Coba Main Proyek APBN

Mahfud Minta KPK Sikat Habis Yang Coba-Coba Main Proyek APBN Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD membahas tentang langkah saling menguatkan dalam upaya pemberantasan korupsi.

Baca Juga: Baru Jadi Ketua KPK, Firli Disebut Terima 35.000 Dolar AS, Apa Bantahannya?

"Pemberantasan korupsi itu tidak hanya sekadar mengedepankan penindakan, tetapi juga harus diikuti dengan pencegahan," kata Ketua KPK Firli Bahuri di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa.

Firli menyampaikan kedatangannya bersama para pimpinan KPK itu untuk bersilaturahmi dan memperkenalkan diri, sekaligus menyampaikan agenda kerja KPK ke depan.

Sementara itu, Menko Polhukam Mahfud MD mengakui KPK memiliki persentuhan tugas dengan kementerian yang dipimpinnya, termasuk mengawal pelaksanaan proyek yang menggunakan APBN.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu menegaskan siapapun yang "bermain" dengan proyek APBN, keuangan negara, dan melakukan korupsi akan diperangi dan disikat habis.

"Nah, kami bersepakat tadi dengan Pak Firli saling menguatkan. Kita akan dorong KPK akan kuat, tetapi juga kita akan imbangi di sini Kejaksaan Agung dan kepolisian yang berada di lingkup Kemenko Polhukam itu, termasuk juga Saber Pungli itu juga akan diperkuat," kata Mahfud.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: