Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tampil Baik di Derby Manchester, Fleksibilitas Fernandinho Dipuji Guardiola

Tampil Baik di Derby Manchester, Fleksibilitas Fernandinho Dipuji Guardiola Pep Guardiola, Pelatih Manchester City | Kredit Foto: Uefa.com
Warta Ekonomi, Manchester -

Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, memiliki rasa hormat kepada pemain veterannya yakni Fernandinho. Ia memuji fleksibilitas Fernandinho yang selalu bermain baik di setiap posisi yang bukan aslinya.

Guardiola merasa kagum dengan Fernandinho ketika Man City sukses meraih kemenangan 3-1 atas Manchester United di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2019-2020. Pada laga tersebut, Fernandinho dipercaya menempati posisi sebagai bek tengah dan sukses melakukan tugasnya dengan baik.

Baca Juga: Kemenangan atas Man United Buat Guardiola Senang

Guardiola mengatakan Fernandinho sangat cocok untuk dimainkan di posisi sebagai gelandang tengah. Akan tetapi, Guardiola secara berani memainkan Fernandinho di posisi yang bukan seharusnya dalam pertandingan penting melawan rival sekota.

“Tidak mudah bagi seorang pemain yang memainkan seluruh karier mereka sebagai pemain nomor delapan atau gelandang bertahan untuk bermain melawan (Marcus) Rashford, melawan para pemain cepat ini. Tetapi ia sangat cerdas. Ia bermain sangat baik, mundur dan membaca situasi,” ungkap Guardiola, mengutip dari Sky Sports, Rabu (8/1/2020).

“Saya telah mengatakan berkali-kali, saya tidak akan pernah melupakan apa yang telah dilakukan orang ini untuk kami semua atau bagi saya secara pribadi sebagai pelatih dalam periode ini kita bersama,” tambahnya.

“Tidak mungkin untuk melupakan karena ia bermain sebagai bek kanan, tidak mengeluh. Ia bermain sebagai bek kiri, tidak ada keluhan. Ia tetap memainkannya. Saya tidak tahu berapa posisi, tetapi a selalu bermain di level yang sangat tinggi,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: