Inggris menyatakan bahwa virus Corona baru, nCov-2019 adalah ancaman serius dan segera bagi kesehatan masyarakat. Ini adalah sebuah langkah yang memberikan pemerintah kekuatan tambahan untuk memerangi penyebaran virus.
"Sekretaris Negara telah menyatakan bahwa insiden atau penularan virus corona baru merupakan ancaman serius dan segera bagi kesehatan masyarakat," kata Kementerian Kesehatan dalam sebuah pernyataan.
Baca Juga: Perangi Corona, WHO: China Bekerja dengan Luar Biasa
"Langkah-langkah yang digariskan dalam peraturan ini dianggap sebagai cara yang efektif untuk menunda atau mencegah penularan virus lebih lanjut," sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Senin (10/2/2020).
Kementerian itu kemudian menuturkan bahwa mereka menunjuk Rumah Sakit Arrowe Park dan Park Kents Hill sebagai fasilitas isolasi. Selain itu, kementerian itu juga menunjuk Provinsi Hubei, khususnya kota Wuhan di China sebagai daerah yang terinfeksi.
Sementara itu, jumlah orang yang meninggal akibat virus Corona baru, 2019-nCoV, sudah mencapai 909 orang di daratan China mulai hari ini. Angka kematian terbaru ini muncul setelah ada tambahan 91 kematian baru yang dilaporkan otoritas kesehatan Provinsi Hubei.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: