- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Pendapatan Tumbuh Jadi Rp26,11 Triliun, Indosat Sulap Rugi Jadi Cuan!
PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT) membukukan pendapatan usaha sebesar 12,88% dari Rp23,13 triliun pada tahun 2018 menjadi Rp26,11 triliun pada tahun 2019.
Manajemen Indosat mengatakan, lini bisnis seluler menjadi penopang utama bagi pendapatan perusahaan, yakni dengan kontribusi sebesar Rp20,67 triliun. Adapun pada tahun sebelumnya, pendapatan dari lini tersebut hanya sebesar Rp18,02 triliun.
Baca Juga: Nah Lho! Kubu Benny Tjokro Otw ke Polda Buat Laporkan Dirut Jiwasraya Hexana Tri Sasongko!
Pertumbuhan pendapatan juga didapat dari lini bisnis mulimedia, komunikasi data, dan internet (MIDI). Pada tahun 2018, pendapatan dari lini bisnis MIDI hanya sebesar Rp4,38 triliun dan bertumbuh menjadi Rp4,78 triliun pada tahun 2019. Sayangnya, untuk lisni bisnis telekomunikasi masih mengalami penurunan dari Rp729,34 miliar pada tahun 2018 menjadi Rp662,47 miliar pada tahun 2019.
Baca Juga: Serikat Pekerja Indosat Lantang: Kami Menuntut, Batalkan PHK Massal Itu!
Kendati begitu, pertumbuhan pendapatan yang terbilang positif itu berdampak pula pada pos laba bersih, di mana sepanjang tahun lalu, Indosat mampu mengantongi cuan sebesar Rp1,56 triliun. Padahal, pada tahun sebelumnya, pemilik provider im3 ini tercatat merugi hingga Rp2,4 triliun.
Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perusahaan, capaian laba tersebut mendapat kontribusi dari hasil penjualan dan sewa menara yang mencapai Rp2,56 triliun. Ditambah lagi, perusahaan yang beberapa waktu lalu merumahkan 677 karyawan ini mampu menekan beban penghasilan dari Rp23,60 triliun menjadi Rp21,88 triliun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih