Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tangani Corona, Fadli Zon: Terima Kasih, Pak Anies!

Tangani Corona, Fadli Zon: Terima Kasih, Pak Anies! Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan sambutan disela-sela penandatanganan kerja sama (MOU) proyek pembangunan MRT fase 2A dan lingkup kerja CP201 di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, Senin (17/2/2020). CP201 melingkupi pekerjaan pembangunan dua stasiun bawah tanah yaitu Stasiun Thamrin dan Stasiun Monas dengan panjang terowongan 2,8 km dari HI ke Harmoni yang ditargetkan selesai pada Desember 2024. | Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

DKI Jakarta termasuk salah satu daerah yang sejumlah warganya terinfeksi positif virus corona (Covid-19). Gubernur DKI Anies Baswedan pun sudah merespons dengan mengeluarkan sejumlah kebijakan untuk meredam mewabahnya corona.

Cara Anies dalam penanganan corona ini dipuji Wakil Ketua Umum DPP Gerindra, Fadli Zon. Lewat akun Twitternya, ia tak sungkan memuji Anies. Terbaru, ia mengapresiasi langkah Anies yang memberikan penjelasan dalam bentuk video terkait menghentikan corona.

Baca Juga: Anies Baswedan Imbau Warga Tunda Resepsi Nikah

"Saya ucapkan terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta P @aniesbaswedan yg telah memberikan penjelasan atas situasi n kondisi terkait Virus Corona (COVID-19) dan cara menghentikan penularan," demikian cuit Fadli dikutip dari akun Twitternya, @fadlizon, Senin (16/3/2020).

Fadli pun berharap semoga pengumuman yang dilakukan Anies ini bisa diikuti kepala daerah lainnya. "Semoga pengumuman seperti ini dapat ditiru oleh kepala daerah lainnya di Indonesia," tambah Fadli.

Sebelumya, gebrakan Anies dalam membuat situs corona.jakarta.go.id juga dipuji Fadli Zon. Situs tersebut milik Pemprov DKI untuk memantau perkembangan corona. Fadli bahkan membandingkan cara Pemprov DKI yang dinilainya lebih tanggap ketimbang pemerintahan pusat.

"Terima kasih. Kelihatan sekali Pemprov DKI lebih tanggap n punya kapasitas ketimbang pemerintah pusat dlm soal Corona," tulis Fadli dalam akun cuitannya.

Respons Pemprov DKI terkait penanganan corona menjadi perhatian. Ada beberapa kebijakan yang dikeluarkan Anies, mulai dari menghentikan ajang Formula E, meliburkan sekolah di DKI selama dua pekan, dan menutup sementara lokasi objek wisata yang dikelola Pemprov DKI.

Terakhir, Anies membatasi jadwal operasional untuk moda transportasi TransJakarta, MRT, dan LRT. Lalu, eks Mendikbud itu juga mencabut sementara kebijakan ganjil genap.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: