Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pastikan stok pangan bahan pokok yang dimiliki hingga saat ini masih dalam jumlah aman hingga menjelang Lebaran. Mentan juga lakukan sidak pasar ke 10 pasar di kota Jakarta serta gelar pasar murah dalam upaya mengendalikan harga dan aksesibilitas dalam memperoleh bahan pangan sehingga masyarakat tidak perlu panic buying.
"Saya sampaikan sesuai dengan hitungan yang sudah kami lakukan insyahallah 11 kebutuhan bahan pangan dasar cukup tersedia asal masyarakat jangan panic buying," kata Syahrul saat menggelar pasar murah di TTIC Pasar Minggu, Jakarta, Kamis (19/03/20).
Syahrul menegaskan bahwa Kementan bersama dengan mitra akan saling bekerja sama dalam menyediakan stok bahan pangan di pasar. Ia juga mengajak semua pengusaha untuk turut tangan dalam menjaga stabilisasi harga di pasar.
Baca Juga: Corona Mengganas, PLN: Bayar Tagihan Via Online Saja
"Jangan ada orang atau pengusaha yang mau untung sendiri dan kemudian memberikan kepanikan pada rakyat," tegas SYL.
Mentan mengungkapkan bahwa gelar pasar murah ini dilakukan untuk memberikan kepastian ke masyarakat jika bahan pokok kebutuhan dasar masih aman dan pasar murah nanti akan digelar juga diberbagai daerah di luar Jakarta.
"Hari ini di DKI Jakarta kita gelar pasar murah, namun jangan beli berlebihan karena jika kita makan gula berlebihan, juga akan berdampak sakit gula," kata Mentan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: