Ketua DPP Partai Gerindra, Iwan Sumule menilai kebijakan pemerintah terkait penanganan virus corona (Covid-19) belum maksimal.
"Pemerintah tampak bingung melakukan pencegahan penyebaran virus mematikan ini.Pemerintah tampak bingung lakukan pencegahan penyebaran Covid-19," katanya dalam akun Twitternya, Sabtu (4/4).
"Ucapan jubir dibantah. Presiden pun ralat ucapan Darurat Sipil," lanjutnya.
Baca Juga: Innalillahi... Prediksi BIN, Angka Pasien Corona Hingga Juli Tembus...
Sambungnya, yang lebih mengkhawatirkan lagi adalah kajian Badan Intelijen Negara (BIN) soal skenario Covid-19 di Indonesia.
"Lebih khawatirkan ketika BIN rilis akan terjadi 100-an ribu kasus Covid-19. Tanda pemerintah tak kerja lakukan 3 T (trace, test dan treat). Iya enggak sih?" ujarnya.
Menurut dia, BIN membuat skenario kasus Covid-19 di tanah air dengan estimasi jumlah kasus pada akhir Maret kemarin relatif sangat akurat. Estimasi BIN 1.577 kasus, realitanya 1.528 kasus.
Bahkan, estimasi BIN pada Maret hingga Juli: Maret: 1.577 kasus April: 27.307 kasus Mei: 95.451 kasus Juni: 105.765 kasus Juli: 106.287 kasus.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil