Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Mudik Main 'Kucing-kucingan' Sama Polisi? Begini Jawaban Korlantas Polri

Mau Mudik Main 'Kucing-kucingan' Sama Polisi? Begini Jawaban Korlantas Polri Kredit Foto: Antara/Dedhez Anggara
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kakorlantas Polri Irjen Istiono memastikan pemudik yang lolos dari penyekatan petugas karena melalui jalan tikus, seperti di sisi Banjir Kanal Timur (BKT) hingga ke Karawang, akan kembali berhadapan dengan petugas lainnya dalam perjalanannya menuju tempat tujuan.

"Mungkin lolos di jalan tikus ring pertama. Lalu nanti pasti terhadang dan terjaring pada pos penyekatan berikutnya hingga Jawa Tengah maupun Jawa Timur," kata Irjen Istiono saat dihubungi, Senin.

Istiono menjelaskan pemudik yang lolos di satu titik pemeriksaan, bukan berarti pemudik tersebut akan lolos juga di titik pemeriksaan selanjutnya. Pasalnya, polsek hingga polres di kota-kota lainnya juga membuat penyekatan, sehingga jika ditemukan pengendara yang dicurigai mudik akan diminta untuk memutar balik.

"Mungkin lolos di Bekasi, tapi kan nanti pasti bertemu di jalan-jalan besar nasional misalnya lewat jalur tikus perbatasan Bekasi-Karawang‎. Itu dijaga dari Polsek Batujaya, Polres Karawang. Mereka bakal minta pemudik putar balik lagi menuju Kabupaten Bekasi atau Jakarta," katanya pula.

Sebelumnya, beberapa pemudik dengan menggunakan sepeda motor berhasil lolos dari penyekatan petugas di perbatasan Cakung-Harapan Indah dengan melewati jalan sisi sungai Banjir Kanal Timur (BKT), Kelurahan Ujung Menteng, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Jalur ini bisa terhubung ke Jalan Kabupaten Bekasi hingga Subang, Jawa Barat melalui Babelan, Sukatani, Rengasdengklok, Karawang, Cikampek lalu masuk ke Pantura.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: