Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Twitter Luncurkan 2 Fitur Baru, Ini Cara Pakainya

Twitter Luncurkan 2 Fitur Baru, Ini Cara Pakainya Kredit Foto: Unsplash/Hello I'm Nik
Warta Ekonomi, Jakarta -

Twitter mengumumkan ada dua fitur baru yang telah diluncurkan. Kedua fitur tersebut, yakni Tweet Draft dan Schedule Tweet.

Fitur Schedule Tweet berfungsi sebagai pengunggah cuitan otomatis sesuai waktu yang diinginkan pengguna. Saat menulis tweet, pengguna akan melihat ikon kalender kecil di baris bawah ikon di bagian bawah jendela penulisan.

Klik ikon kalender tersebut dan pengguna dapat menentukan kapan Anda ingin mengirim tweet Anda.

Baca Juga: Bos Twitter Buka Suara soal Cek Fakta di Tweet Donald Trump yang Dianggap 'Sesat'

Dilansir dari The Verge (29/5/2020), Twitter awalnya mengatakan "bereksperimen" dengan fitur tersebut pada November lalu. Pada waktu itu, pengguna perlu menggunakan Tweetdeck atau layanan pihak ketiga yang mendukung fitur tersebut jika pengguna ingin menjadwalkan tweet.

Kemudian fitur Tweet Draft membantu pengguna menyimpan coret-coretan tweet yang belum sempat diunggah menjadi sebuah draf. Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna hanya perlu menyentuh ikon X yang ada di pojok kiri atas.

Cuitan yang belum selesai atau belum diunggah tersebut nantinya akan masuk dalam kategori Tweet Tidak Terkirim.

Sayangnya, Twitter mengatakan bahwa fitur draf ini belum disinkronkan antara Twitter dari web dan Twitter dari aplikasi. Artinya, draf yang dibuat melalui Twitter yang diakses melalui aplikasi, belum tentu muncul jika pengguna membuka Twitter dari web.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: