"Vaksin ini kita pastikan akan ada tapi saya mohon masyarakat juga berdisiplin supaya tadi kita bisa terus mengantisipasi. Bio Farma juga akan memastikan memproduksi obat untuk terapi kesembuhan," jelasnya.
Sebagaimana diketahui, vaksin Covid-19 produksi Sinovac Biotech Ltd asal China telah tiba di Indonesia untuk diujicobakan kepada sampel. Hal ini dilakukan oleh para ilmuwan bekerja sama dengan Bio Farma.
Dirut PT Bio Farma, Honesti Basyir mengatakan pihaknya bertanggung jawab untuk produksi dan mendistribusikan vaksin setelah selesai diujicobakan. Saat ini vaksin dari Tiongkok tersebut masih disimpan di Bio Farma.
"Jadi memang (Bio Farma) bertanggung jawab terhadap distribusi dan produksi vaksinnya. Dari vaksin yang sudah sampai Minggu kemarin dari China, sekarang lagi kita simpan sesuai ketentuan penyimpanan vaksin yang sesuai standar internasional," tuturnya.
"Saatnya nanti pada saat uji klinis udah dimulai, kita akan berikan kepada tim untuk diberikan vaksinasi kepada sampel sejumlah 1.620 orang," pungkas dia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: