
Ustad Tengku Zulkarnain jadi bulan-bulanan para warganet, Jumat (24/7/2020) malam. Tokoh pemuka agama itu mendapat berbagai protes karena dugaan diskriminasi budaya.
Mengutip dalah satu cuitan warganet, Husin Alwi, ia melaporkan Tengku Zulkarnain ke akun CCIC Kepolisian RI karena dugaan diskriminasi terhadap adat Jawa.
"Saya lahir di Jawa merasa terhina dangan ledekan Tengku Zulkarnain tersebut," tulisnya.
Mohon atensi @CCICPolri untuk segera menciduk Tengku Zulkarnaen krn diduga telah mendiskriminasi budaya adat Jawa.
— Husin Alwi (@HusinShihab) July 24, 2020
Saya lahir di Jawa merasa terhina dgn ledekan Tengkuzulkarnaen tsb!
Negara ini akan damai dan harmonis jika org2 seperti si Tengku tdk ada. pic.twitter.com/t29ma5TPts
Dalam suatu video, Tengku Zulkarnain membahas tentang salah satu kebiasaan dari masyarakat Jawa yang pamit dengan berjalan mundur. Itlah yang membuat warganet murka.
Ini nih jadinya kalo belum tahu artinya tapi langsung bicara lantang. Orang Jawa pulang jalan mundur itu karena dia sangat menghargai tuan rumah. Orang Jawa taruh keris di belakang karena orang Jawa berprinsip selesaikan dulu pakai mulut dan/atau tangan dan kaki, baru pakai keris
— yohanes dhysta (@yohanesdhysta) July 24, 2020
Sejumlah warganet pun meluapkan kemarahan dengan mengutip cuitan dari Husin Alwi. Ada yang mempertanyakan apa yang sedang Tengku lakukan? Ada pula yang mengutarakan kekesalan.
Paraaahh...
— B A N A (@ahmad_subana) July 24, 2020
Ini kok ceramahnya dah bawa2 suku kira2 termasuk penghinaan,pelecehan terhadap masyarakat jawa dan ulama2 dr jawa atau bukan nih???
.#TengkuZulUstadHoaks pic.twitter.com/V0JR9rIOqf
Ini ceramah sudah menjurus ke rasis....
— DenSur_268 (@Densur268) July 24, 2020
Astahfirulloh....!!
Ngustad kok kayak gini....
????????????#TengkuZulUstadHoaks https://t.co/5KZwt9IGK3
Ini sedang apa sih Om Naen. Dakwah atau adu domba?
— Athing (@izhurathing) July 24, 2020
Cc@CCICPolri @Dakwah_MUI https://t.co/IUHuDJVT5U
Bpk2 yg di @Kemenag_RI jangan sampai adek2 kami diajari benci dg budaya nusantara. Sy berkenyakinan guru2 yg di sana mengajarkan budi luhur mjd bangsa yg beradab. Smg madrasah lbh arif n bijak dlm menghadirkan seorang tokoh. Cc @kskkmadrasah https://t.co/3iFUpW8ILn
— Abdulloh Hadziq (@Hadziq_Wali9) July 24, 2020
Hingga pukul 22.31 WIB, sudah ada 10,1 ribu cuitan yang membahas tagar #TengkuZulUstadHoaks. Tagar itu bahkan menduduki posisi ketiga tren Twitter Indonesia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna
Tag Terkait: