Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jokowi Serukan Beli Produk Lokal, Eh Di-Sleding Rizal Ramli

Jokowi Serukan Beli Produk Lokal, Eh Di-Sleding Rizal Ramli Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ekonom senior Rizal Ramli merespons keras terkait imbauan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengajak masyarakat untuk memborong produk lokal agar Indonesia tidak tercebur ke jurang resesi.

Menurut RR sapaan akrabnya, imbauan tersebut terkesan ngasal dan berbeda dengan kebijakan pemerintah.

Baca Juga: Bagaimana Tahu Jokowi Bakal Netral di Pilkada Solo?

Baca Juga: Jokowi Teken PP Pengalihan Pegawai KPK Jadi ASN

"Inilah contoh himbauan ngasal. Track record kebijakan justru sangat pro-impor. Ubah kebijakannya, lebih penting dari sekedar himbauan !" tulisnya dalam akun Twitternya @RamliRizak, seperti dikutip, Selasa (11/8/2020). 

Sebelumnya, Kepala Negara kembali merespons angka pertumbuhan ekonomi kuartal II-2020 yang minus 5,32%.

Karena itu, guna mencegah pertumbuhan ekonomi kembali minus di kuartal III-2020, Jokowi berbicara soal upaya menyalakan kembali perputaran roda perekonomian.

"Pada kuartal kedua, ekonomi kita telah terkontraksi secara tajam yaitu minus 5,32%. Tapi kita tidak boleh menyerah, kita harus betul-betul upaya agar di kuartal ketiga kita harus bangkit. Kita bisa reborn sehingga kita tidak jatuh ke jurang resesi," katanya.

Sambungnya, "Roda perekonomian harus bisa bergerak lagi dengan cara apa? Dengan cara membeli produk-produk buatan dalam negeri. Membeli produk-produk petani, membeli produk nelayan, membeli produk-produk UMKM," kata Jokowi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: