Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mengabdi untuk Negeri, Insan PNM Ikrarkan AKHLAK

Mengabdi untuk Negeri, Insan PNM Ikrarkan AKHLAK PNM Webinar | Kredit Foto: Dok. PNM
Warta Ekonomi, Jakarta -

Keluarga besar PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM berkomitmen dan berikrar untuk mengimplementasikan AKHLAK yang mengandung nilai Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif sebagai budaya kerja dan standar nilai perilaku Insan PNM tepat pada 1 Muharram 1442 Hijriah.

Direktur Utama PT PNM (Persero), Arief Mulyadi, dalam keterangan tertulisnya, Senin (24/8/2020), mengatakan, "AKHLAK tentu menjadi semangat baru bagi lebih dari empat puluh empat ribu Insan PNM yang saat ini tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia untuk melayani nasabah. Momentum Perayaan Tahun baru Hijriah 1 Muharram menjadi momentum bagi kita untuk hijrah menjadi lebih baik dalam memiliki semangat baru untuk memperbanyak ibadah serta pengabdian kita untuk negeri," katanya.

Baca Juga: PNM Tanda Tangani Kerja Sama dengan Kejaksaan Agung

Baca Juga: Dongkrak Usaha Mikro, PIP Kucurkan Rp1,2 T ke PNM

Sementara itu, Deputi SDM Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN, Alex Denni, mengapresiasi PNM dalam komitmen besar untuk mengimplementasikan core value AKHLAK bersama seluruh BUMN lainnya. 

"Sejarah baru bagi PNM dimana perseroan menyelaraskan budaya kerja yang sudah ada, ILMU PADI, dengan budaya baru, AKHLAK. Ini merupakan kick-off transformasi budaya yang melibatkan seluruh jajaran yang ada di PNM," katanya.

Selain itu, pada kesempatan kali ini, Founder ESQ Training, Ary Ginanjar, hadir sebagai narasumber inspiratif dan mengatakan AKHLAK mudah diucapkan namun susah dilaksanakan dan ditanamkan.

Ia menambahkan, AKHLAK ibaratkan benih yang kemudian ditanamkan agar tidak layu dan harus tumbuh berkembang.

"Saat ini, kita berada di masa teknologi. Akan tetapi teknologi hanyalah sebuah alat dan manusia adalah kuncinya. Kuncinya manusia harus mempunyai AKHLAK agar memimpin dengan maju", tambahnya. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: