Ketar-Ketir Kasus Corona Meledak Lagi, Jokowi Langsung Keluarkan Titah ke Anak Buahnya
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku tidak ingin angka kasus penularan covid-19 terjadi selama libur panjang Oktober 2020.
Karena itu, ia mengingatkan kepada jajaran Kementerian agar tidak mengulang lagi dengan kasus Covid klaster libur panjang yang sebelumnya meningkat di masyarakat. Baca Juga: Katanya Jokowi Banyak Diserang, Cetus Refly Harun: Presiden Nggak Mampu..
"Berkaitan dengan libur panjang di akhir Oktober tahun 2020 mengingat kita memiliki pengalaman kemarin libur panjang pada satu setengah bulan yang lalu mungkin setelah itu terjadi kenaikan yang agak tinggi," ujar Kepala Negara saat memimpin rapat terbatas di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (19/10/2020).
Lanjutnya, Jokowi meminta perlu dibahas berkaitan dengan libur panjang dan cuti bersama agar tidak terjadi peningkatan kasus Covid-19.
"Ini perlu kita bicarakan agar kegiatan libur panjang dan cuti bersama ini jangan sampai berdampak pada kenaikan kasus COVID," ucap dia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: