Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pandemi Hancur Leburkan Sektor Penerbangan, Etihad Airways PHK Massal

Pandemi Hancur Leburkan Sektor Penerbangan, Etihad Airways PHK Massal Kredit Foto: Wikimedian Commons
Warta Ekonomi, Jakarta -

Etihad Airways, maskapai penerbangan nasional Uni Emirat Arab (UEA), akan melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) kepada sebagian pilot dalam minggu ini. Hal itu karena trafik perjalanan udara gagal pulih secepat yang diharapkan akibat Covid-19.

Pemberitahuan disampaikan dalam sepucuk surat sehari setelah maskapai tersebut berencana untuk menyusut menjadi maskapai berukuran sedang. Pilot yang terkena PHK akan diberi tahu dalam 24 jam, tanpa mengatakan berapa banyak jumlah yang akan dipangkas.

"Kenyataan yang sulit adalah industri kami tidak kunjung pulih dan kami akan menjadi maskapai penerbangan yang jauh lebih kecil untuk beberapa waktu, kami tidak punya pilihan selain mengurangi tenaga kerja kami," ujar juru bicara Etihad dalam email kepada pilot, dikutip dari Reuters, Selasa (10/11/2020).

Baca Juga: Ramai-ramai Boikot Produk Prancis, 45 Juta Pekerja Ritel Terancam PHK!

Diketahui, Etihad mempekerjakan hampir 2.000 pilot per Februari 2020. Sumber mengatakan ratusan staf, termasuk beberapa pilot, telah di-PHK sebelumnya. Pilot diberi tahu maskapai bahwa perusahaan kewalahan untuk menjaga bisnis agar tetap kuat dan tenaga kerja saat ini terlalu besar.

Etihad mengatakan, pihaknya terus mengurangi operasi maskapai dan akan menjadi maskapai penerbangan layanan penuh berukuran sedang, dan berkonsentrasi pada armada berbadan lebar. Etihad akan menghentikan 10 pesawat superjumbo Airbus A380-nya karena pandemi corona.

CEO Etihad, Tony Douglas pada April lalu mengatakan maskapai itu mendapat dukungan penuh dari pemiliknya, pemerintah Abu Dhabi. Etihad belum mengatakan apakah telah menerima dana bantuan negara. Sebagian besar karyawannya adalah orang asing dan tidak berhak atas tunjangan pemerintah di UEA.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: