Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Kemenparekraf, Tiket.com Gercep Bantu Pulihkan Industri Pariwisata Nasional

Dukung Kemenparekraf, Tiket.com Gercep Bantu Pulihkan Industri Pariwisata Nasional Kredit Foto: Dok. Tiket.Com
Warta Ekonomi, Bandung -

Awal 2021, tiket.com berencana mendorong pemulihan industri pariwisata Indonesia. Hal itu terungkap dalam acara tiketLIVE yang dihadiri langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI (Menparekraf) Sandiaga S. Uno, Selasa (26/1/2021).

TiketLIVE sendiri merupakan salah satu program unggulan persembahan dari tiket.com yang diluncurkan pada tahun 2020 sebagai wadah diskusi dengan para pekerja sektor wisata untuk mengenalkan dan mendorong popularitas destinasi pariwisata sehingga dapat menginspirasi wisatawan serta warga lokal dalam merencanakan perjalanan ataupun liburan mereka.

 Baca Juga: Sandiaga Uno akan Berkantor di Bali

“Walaupun pemerintah tengah menggencarkan proses vaksinasi berskala nasional, tetapi sungguh penting bagi kita bersama untuk mawas diri dalam menjalankan protokol kesehatan dengan disiplin tinggi dimana pun kita berada. Tidak hanya ketika tengah berlibur, tetapi dalam melakukan kegiatan sehari-hari," jelas Menparekraf Sandiaga.Baca Juga: Wow! Ternyata Ini Alasan Perusahaan Sandiaga Pinjam Duit Triliunan Rupiah dari 10 Bank Sekaligus!

Selain mendukung pemulihan industri pariwisata dengan mengunjungi destinasi yang aman dikunjungi, tetapi menjadikan protokol kesehatan sebagai bagian dari gaya hidup pun adalah salah satu upaya mendukung pemulihan perekonomian Indonesia.

Sandiaga Uno juga menyoroti program 5 destinasi super prioritas sebagai fokus pokok 2021.

“Misi utama Kemenparekraf dari Bapak Presiden Joko Widodo adalah untuk membereskan pengembangan 5 destinasi super prioritas. Saya sungguh bersemangat dalam mengembangkan berbagai ide kreatif dengan dukungan kolaborasi dari para pemangku kepentingan industri pariwisata seperti tiket.com, sehingga misi ini dapat segera terwujud," jelasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: