Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

MUI Serahkan Donasi Rp22,3 M dari Rakyat Indonesia untuk Palestina

MUI Serahkan Donasi Rp22,3 M dari Rakyat Indonesia untuk Palestina Kredit Foto: MUI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia, KH Miftachul Akhyar, menyerahkan donasi sebesar Rp 22,3 miliar secara simbolis ke Dubes Palestina untuk Indonesia, Mr Zuhair Al-Shun. 

Sumbangan tersebut terdiri dari Rp19,3 miliar untuk pembangunan Rumah Sakit Indonesia Hebron (RSIH) dan Rp3 miliar untuk membantu korban kekerasan zionis Israel d Jalur Gaza. 

Baca Juga: Fatah Klaim Roket-roket Palestina Sukses Kejutkan Zionis Israel

Donasi tahap II RSI Hebron tersebut diperoleh dari sumbangan masyarakat melalui MUI sebesar Rp 2 miliar, youtuber Fadil Jaidi Rp 3 Miliar, dan Ustadz Adi Hidayat Rp14,3 miliar. 

Pada Senin (24/5) sore, UAH menyerahkan langsung donasi yang terkumpul di Ma'had Islam Rafiatul Akhyar itu melalui MUI Pusat. 

Sementara Fadil Jaidi, menyerahkan donasi yang dia kumpulkan di Kitabisa.com pekan lalu. Sementara Rp3 miliar dari mantan Bupati Tanah Bumbu, Kalsel Mardani H Maming.   

Pada kesempatan itu, Dubes Palestina menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Indonesia. Dia memberikan apresiasi tinggi atas segala dukungan dan dorongan yang terus  mengalir dari masyarakat Indonesia kepada masyarakat dan bangsa Palestina.  

“Kami tidak akan meninggalkan tanah Palestina. Kami akan terus berjuang untuk kemerdekaan Palestina. Atas dukungan dan semangat yang diberikan, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Indonesia,” ujarnya, di Kantor MUI, Jakarta Pusat, Selasa (25/5).  

Ketua Umum MUI, KH Miftachul Akhyar, mengatakan bantuan masyarakat Indonesia ini merupakan wujud ukhuwah untuk menyelesaikan masalah di Palestina. 

MUI, kata dia,  berkomitmen terus mengusahakan pengumpulan dana untuk Palestina terutama pembangunan RSIH Hebron.    

“Kerja-kerja kemanusiaan ini masih akan terus kita lanjutkan, mengumpul dana, mengetuk hati umat untuk mendonasikan sebagian rezekinya untuk bangsa Palestina. Mudah-mudahan seluruh dunia juga bisa terketuk. Terima kasih kepada kawan-kawan yang mempercayakan kepada MUI,” ujar Kiai Miftach.

Sekretaris Jenderal MUI, Buya Amirsyah Tambunan, pada pertemuan itu menyampaikan, dana amanah dari umat itu akan digunakan untuk pembangunan RSIH Hebron, Tepi Barat, Palestina. MUI, ujar dia, akan sangat serius mengawal proses donasi sehingga aman dan tepat sasaran.  

“Kita ingin dana ini tepat sasaran sesuai dengan amanah masyarakat Indonesia. Niat baik masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam harus kami iringi dengan sikap prosedural administratif, sehingga kita bisa terpercaya dan mampu mempertanggung jawabannya dengan baik. MUI siap  bahkan diaudit, demikian juga penggunaan untuk sampai ke Wali Kota Hebron,” ungkapnya.  

MUI, lanjut dia, terus berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri RI dan KBRI Amman, Yordania. Duta Besar Indonesia untuk Palestina berkedudukan di Yordania. Dia memastikan bahwa donasi ini resmi melalui jalur negara.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: