Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mengintip Rumah Mewah Elon Musk yang Gak Jadi Dijual: Harganya Rp534 M, Berdiri di Lahan 47 Hektar!

Mengintip Rumah Mewah Elon Musk yang Gak Jadi Dijual: Harganya Rp534 M, Berdiri di Lahan 47 Hektar! Kredit Foto: Reuters/Shannon Stapleton
Warta Ekonomi, Jakarta -

Miliarder pendiri Tesla dan SpaceX, Elon Musk telah menjual hampir semua USD100 juta (Rp1,4 triliun) real estatnya untuk fokus menjajah Mars. Namun, masih ada satu rumah di Bumi yang tak akan pernah dilepaskan Elon Musk.

Dilansir dari New York Post di Jakarta, Selasa (21/9/21) Bos SpaceX ini mendaftarkan properti terakhirnya di Hillsborough, California, di daerah Teluk San Francisco dengan harga kolosal USD37,5 juta (Rp534 miliar) pada bulan Juni, namun mansion mewah itu tak lagi dipasarkan.

Pemasaran rumah tersebut ditarik kurang dari seminggu sebelum pria 50 tahun ini berhasil meluncurkan Inspiration4, misi penerbangan luar angkasa sipil pertama oleh SpaceX. Musk menarik pemasaran rumah tresebut pada 11 September.

Baca Juga: Elon Musk Tiba-Tiba Sindir Presiden Joe Biden di Twitter, Ada Apa?

Pengusaha dan tokoh bisnis berharta USD193 miliar (Rp2.749 triliun) dari banyak usahanya ini membeli tanah bersejarah itu pada tahun 2017 dengan harga USD23,4 juta (Rp333 miliar).

Terletak di lahan seluas 47 hektar, Musk menggambarkan rumah itu sebagai "tempat khusus, dan meminta siapa pun yang ingin memilikinya harus memiliki keluarga besar.

“Memutuskan untuk menjual rumah terakhir saya yang tersisa. Hanya perlu pergi ke keluarga besar yang akan tinggal di sana. Ini adalah tempat yang spesial,” tulis CEO Tesla di Twitter pada 14 Juni.

Lima hari sebelumnya, Musk mengaku rumah itu biasa digunakan untuk acara.

“Ya, rumah saya dijual, kecuali 1 di Bay Area yang disewakan untuk acara,” katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: