Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dejan Antonic Puas PSS Curi Poin dari Bhayangkara FC

Dejan Antonic Puas PSS Curi Poin dari Bhayangkara FC Kredit Foto: Indosport
Warta Ekonomi, Jakarta -

Laga lanjutan Liga 1 2021/2022 antar PSS Sleman dan Bhayangkara FC berakhir imbang tanpa gol. Skor 0-0 terpampang di papan skor Stadion Manahan, Solo, Senin (22/11) malam, ketika laga berakhir.

Pelatih PSS Dejan Antonic puas atas hasil tersebut. Menurutnya, para pemainnya disiplin dalam 90 menit pertandingan. Namun, ia masih mencatat sejumlah kekurangan yang andai bisa diperbaiki bakal berbuah tiga poin.

"Kami senang karena kita bisa curi poin. Hari ini kami banyak peluang, seperti gim kemarin. Banyak pemain yang lelah karena persiapan cuma dua hari, tapi disiplin anak-anak bagus sekali," kata Dejan usai laga.

Dejan menilai anak asuhnya bisa menciptakan beberapa peluang emas yang sayangnya tak bisa dikonversi menjadi gol. Atas dasar ini, meski tidak ada gol tercipta, Dejan tetap puas dengan permainan Super Elang Jawa.

"Kedua tim sama-sama menyerang. Babak kedua kami punya kesempatan sama, tapi saya senang karena bisa lihat anak-anak sudah dapat bermain bagus, dan tidak panik seperti kemarin," kata Dejan.

Dejan mengatakan, sebenarnya PSS punya target mengamankan tiga angka dengan melibas Bhayangkara FC. Sayangnya, target itu tak tercapai. Sehingga, misi pun diubah menjadi menjaga agar tidak kalah. 

"Saya senang anak-anak kerja bagus hari ini. Kami sekarang fokus lawan Persita," kata Dejan.

Atas hasil tersebut PSS berada di posisi sebelas klasemen dengan raihan 16 poin. Dejan meminta pemainnya untuk bersiap menghadapi lawan selanjutnya Persita Tangerang. "Kami punya empat hari untuk laga berikutnya lawan Persita," kata Dejan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: