Plt Ketua IPW Bersuara Soal 'Sentilan' Presiden Jokowi ke Kepolisian: Polisi Jangan Ada Hubungan...
Plt Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso membongkar alasan mengapa Kapolda dan Kapolres baru masih ditemukan kerap silaturahmi ke ormas yang suka buat ulah.
Kondisi itu pun sudah mendapatkan sorotan dari Presiden Jokowi untuk Kapolri.
Sugeng mengatakan, kunjungan Kapolda dan Kapolres baru itu untuk pemetaan di wilayahnya.
"Maksud kedatangannya untuk mengingatkan ormas itu agar tidak membuat ricuh di wilayahnya," ujarnya kepada GenPI, Minggu (5/12).
Baca Juga: Omongan Presiden Jokowi yang 'Nusuk' Banget ke Kepolisian Tidak Salah Jalur
Dia mengatakan, niat baik pihak kepolisian malah disalah artikan oleh ormas.
Sebab, ormas memandang jajaran kepolisian dengan sebelah mata.
"Ormas memandangnya pihak kepolisian takut," ujarnya.
Sugeng mengatakan, pihak kepolisian tidak perlu mengunjungi ormas-ormas lagi, apalagi sudah ada peringatan dari Jokowi.
"Polisi jangan ada hubungan dengan ormas yang suka buat olah. Jika masih ada, harus dicopot bukan lagi dievaluasi," jelasnya.(*)
Baca Juga: Percaya Nggak Percaya, Kepuasan Terhadap Kinerja Presiden Jokowi Terkuak! Hanya...
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto