Anies Resmikan Gereja yang Pernah Dikepung FPI, Anak Buah Giring Ngegas: Lagi ‘Cuci Dosa’ untuk 2024
Dengan adanya IMB dari mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu, maka pihak gereja dan Pemda DKI pun langsung melakukan peletakan batu pertama. Seremonial peletakan batu pertama itu dilakukan pada Senin (20/12/2021) kemarin. Anies Baswedan sendiri hadir dalam upacara itu.
"Ada tanggung jawab di balik izin untuk mendirikan sebuah tempat ibadah, dan tanggung jawab ini saya percaya akan bisa dijalankan dengan baik. Sehingga, kehadirannya dirasakan sebagai kebahagiaan bagi semua yang ada di kawasan ini. Semoga pembangunannya berjalan dengan lancar, tepat waktu, dan bisa memberikan manfaat bagi semua," kata Anies dikutip Selasa (21/12/2021).
Anies berjanji kepada dirinya bakal menyulap Ibu Kota menjadi tempat yang jauh lebih damai bagi seluruh pemeluk agama. Dengan pembangunan tempat ibadah ini, Anies berharap dapat membawa pesan bahwa persatuan di Ibu Kota bisa bertumbuh.
"Ke depan, Jakarta harus lebih baik, lebih nyaman dan lebih sejahtera. Oleh karena itu, mari kita terus menjaga silaturahmi, karena dengan silaturahmi, rasa kekeluargaan, kebersamaan, persatuan dan kesatuan warga kota Jakarta akan tetap terjaga," Gubernur Anies menambahkan.
Saya harap gereja2 di JKT yg IMBnya dipermasalahkan atau ditolak selama ini oleh FPI, segera urus ke @aniesbaswedan, krn Anies lg "cuci dosa" & FPI sdah dibubarkan oleh @jokowi. Ini soal hak kebebasan beribadah & kewajiban Konstitusi agar negara melindungi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Alfi Dinilhaq