Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apresiasi Mitra di Asia-Pasifik, Paessler Berikan Penghargaan APAC Top Partner Excellence Award 2021

Apresiasi Mitra di Asia-Pasifik, Paessler Berikan Penghargaan APAC Top Partner Excellence Award 2021 Kredit Foto: Imamatul Silfia
Warta Ekonomi, Jakarta -

Paessler, perusahaan penyedia perangkat lunak pemantauan, memberikan APAC Top Partner Excellence Award 2021 kepada mitra regionalnya yang berkontribusi sebagai value-added reseller (VAR) di Asia Pasifik (APAC).

Penghargaan ini diberikan untuk mengapresiasi komitmen dan kontribusi para penerima penghargaan terhadap pertumbuhan bisnis Paessler meski dengan adanya tantangan yang ditimbulkan oleh pandemi di seluruh kawasan ini.

Baca Juga: Paessler Tunjuk Joachim Weber sebagai Chief Technology Officer

"Penghargaan ini benar-benar menunjukkan apresiasi dan kepercayaan kami akan kontribusi mereka, yang membantu memperkuat merek dan bisnis kami, terutama di pasar di mana kami tidak dapat hadir secara langsung," kata Sebastian Krueger, Vice President for APAC Paessler, dalam diskusi virtual, Rabu (9/3/2022).

Para penerima penghargaan adalah mitra dengan kinerja terbaik selama tahun 2021 dan diakui atas kontribusi bisnis mereka kepada Paessler terlepas dari berbagai kesulitan yang dihadapi oleh banyak organisasi dalam mengatasi disrupsi dalam era normal baru.

Pada penghargaan ini, Daya Cipta Mandiri Monitoring menjadi satu-satunya mitra di Asia Pasifik yang berhasil meraih tiga penghargaan, yaitu VAR di Kawasan Asia Tenggara, VAR Paling Inovatif di Asia Pasifik, dan VAR Berkemampuan Teknis Paling Unggul di Asia Pasifik.

Wey Wey Dermawan, Direktur Daya Cipta Mandiri Monitoring, mengatakan, "Kami merasa terhormat atas beberapa penghargaan yang kami terima tahun ini, yang mencerminkan komitmen kami untuk menyediakan layanan pemantauan terbaik yang sangat dibutuhkan oleh pelanggan kami saat ini."

"Kami ingin terus melanjutkan kemitraan kami dengan Paessler dan memanfaatkan solusi mereka untuk memberikan layanan dan solusi yang berdampak kepada para pelanggan kami," tambah dia.

Di sisi lain, mitra Paessler lain di kawasan ini juga mendapatkan sejumlah penghargaan, seperti Gammer Group di Australia untuk VAR Australia dan Selandia Baru, serta Jupiter Technology di Jepang untuk VAR Asia Utara.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: