Kalau Duet Saling Melengkapi, Anies Baswedan dan Puan Maharani Bisa Tak Tertandingi!
Pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menilai adanya kemungkinan terciptanya duet antara Ketua DPR RI Puan Maharani dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sebab, Puan telah memberi peluang untuk berpasangan dengan Anies pada Pilpres 2024.
Baca Juga: Menggelegar! Bukan Gubernur Rasa Presiden Lagi, Gus Nur Sebut Anies Duplikat Imam Mahdi!
“Kemungkinan itu tentu dapat dilihat dari beberapa faktor,” ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Kamis (24/3).
Faktor yang pertama, sebut Jamiluddin, itu bisa terwujud jika Puan diusung oleh PDIP tanpa berkoalisi.
“Karena itu, Puan dapat bebas memilih pasangannya pada Pilpres 2024,” katanya.
Selain itu, Anies dapat mendongkrak Puan karena popularitas dan elektabilitasnya tinggi.
“Magnet Anies tentu dapat mendongkrak elektabilitas Puan bila mereka dipasangkan,” ucap Jamiluddin.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: