Rata Indonesia Rayakan HUT ke-3, Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim
“Rata ingin menjadi solusi untuk masalah gigi dan mulut. Seperti yang kita ketahui, sikat gigi menjadi salah satu hal terpenting atau kunci utama untuk kesehatan gigi dan mulut. Maka dari itu, electric toothbrush memang menjadi pilihan tepat untuk membersihkan gigi lebih efektif. UBrush juga dilengkapi dengan brush head yang halus, sehingga kesehatan gigi dan gusi bisa terjaga lebih baik,” tutup dr. Deviana Maria.
Selain meningkatkan kepedulian terhadap kesehatan gigi dan mulut, hadirnya UBrush ingin memberikan dampak terhadap lingkungan untuk mengurangi sampah sikat gigi. Seperti yang diketahui, sampah sikat gigi plastik merupakan salah satu penyumbang sampah plastik terbesar saat ini. Sikat gigi plastik membutuhkan waktu lebih dari 400 tahun untuk terurai, sedangkan sikat gigi elektrik dibuat lebih tahan lama dan mampu mengurangi sampah plastik.
UBrush dapat dibeli di Shopee Rata.id dengan harga Rp399.000,-. Namun, kamu bisa mendapatkan promo launching seharga Rp199.000,- dengan melakukan pre-order mulai
tanggal 23-26 April 2022. UBrush memiliki durasi pakai lebih lama dibandingkan sikat gigi konvensional yang harus diganti setiap 3 bulan. UBrush hadir dalam dua pilihan warna, yakni hitam dan merah dengan kepala atau sikat yang dapat diganti sesuai preferensi kamu. Dalam satu kemasan UBrush terdapat 1 UBrush Handle, 1 UBrush Head, 1 Travel Case, dan Instruction Manual.
Cara penggunaan UBrush terbilang cukup mudah. Kamu dapat memakai UBrush setiap dua kali sehari selama dua menit. Taruh pasta gigi di atas sikat lalu pegang UBrush seperti menggunakan sikat gigi manual. Nyalakan UBrush dan gerakkan sikat dengan lembut.
Pemakaian UBrush dapat menjangkau celah-celah gigi yang sulit diraih oleh sikat gigi manual. Penggunaan secara rutin dapat meningkatkan kesehatan gigi dan mulut, termasuk mengurangi risiko plak gigi dan bau mulut. Setelah menggunakan UBrush kamu juga bisa terhindar dari komplikasi lain yang disebabkan oleh gigi dan gusi tidak sehat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: