Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anggota FPI Reborn Ketahuan Lepas Hijab Usai Deklarasi Dukung Anies di Pilpres, Nama Ahok Diseret

Anggota FPI Reborn Ketahuan Lepas Hijab Usai Deklarasi Dukung Anies di Pilpres, Nama Ahok Diseret Kredit Foto: Instagram/Basuki Tjahaja Purnama

Sementara itu Ketua Umum DPP Front Persaudaraan Islam (FPI) Muhmmad Alattas membantah habisan-habisan klaim yang menyebut organisasi ini telah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan untuk maju menjadi calon Presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

Klaim ini muncul setelah kelompok yang mengatasnamakan FPI Reborn mendeklarasikan dukungan kepada orang nomor satu di Jakarta itu pada sebuah aksi unjuk rasa yang berlangsung di kawasan Patung Kuda, Senin ( 7/6/2022).

Alattas memastikan kelompok yang mendeklarasikan dukungan buat Anies Baswedan adalah FPI gadungan. Itu bukan dari pihaknya. Dia lantas menuding gerakan itu tidak muncul begitu saja, ada campur tangan intelijen di balik munculnya kelompok FPI palsu ini.

“Ada Gerakan Intelijen yang sangat berbahaya menggerakkan massa tidak dikenal dengan menggunakan nama dan bendera bertuliskan FPI serta pakaian serba putih untuk melakukan deklarasi capres tertentu,” kata Alattas dalam keterangan tertulisnya  Selasa (7/6/2022). 

Alattas menegaskan, hingga kini DPP Front Persaudaraan Islam belum menentukan sikap apapun terkait capres 2024.

“Bila ada yang membawa-bawa nama Front Persaudaraan Islam untuk dukung mendukung calon tertentu dapat dipastikan adalah pernyataan fiktif dan palsu,” kata Alattas.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: