Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Demokrat Lagi Rayu NasDem, Akankah Surya Paloh Tergoda? Pengamat Bilang...

Demokrat Lagi Rayu NasDem, Akankah Surya Paloh Tergoda? Pengamat Bilang... Kredit Foto: Herzaky Mahendra Putra/DPP Demokrat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas mengatakan Partai Demokrat tampaknya sedang ingin merayu Ketua Umum NasDem Surya Paloh.

Fernando mengatakan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan ketua umum partainya, Agus Harimurti Yudhoyono (SHY), ingin membentuk poros baru bareng Surya Paloh.

Baca Juga: M Qodari Sebut Erick Thohir Calon yang Tepat Diusung NasDem di Pilpres 2024

"Mereka tampaknya ingin bersatu mengusung capres dan cawapres pada Pilpres 2024," ujar Fernando belum lama ini.

Fernando menduga SBY ingin membangun koalisi lebih awal karena khawatir mengalami kejadian seperi Pilpres 2019. Sebab, kata Fernando, saat itu Demokrat seolah terkena harapan palsu.

"Partai NasDem dan Partai Demokrat total hanya memiliki 113 kursi di DPR RI atau setara 19,65 persen," ungkapnya.

Oleh karena itu, Fernando mengatakan koalisi tersebut masih membutuhkan sekitar 0,35 persen. Fernando mengatakan NasDem dan Demokrat bisa menggandeng PPP untuk memenuhi Presidential Threshold sebesar 20 persen.

"Namun, saya melihat peluang terbentuknya koalisi NasDem dan Demokrat sangat kecil," tururnya.

Fernando mengatakan koalisi bisa terbentuk ketika Demokrat tidak mengusung AHY. Menurut dia, koalisi yang terbangun sebaiknya bukan berasal dari Demokrat maupun NasDem.

"Surya Paloh dengan pengalaman yang cukup akan melakukan kalkulasi yang matang dan strategi jitu, termasuk siapa calon yang diusungnya," ucap Fernando.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: