Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Infrastruktur Rusak, Terburuknya Korban Berjatuhan, Ini Negara-negara yang Dilanda Gelombang Panas

Infrastruktur Rusak, Terburuknya Korban Berjatuhan, Ini Negara-negara yang Dilanda Gelombang Panas Kredit Foto: Reuters/Maja Smiejkowska

3. Inggris

Inggris menjadi negara berikutnya di benua Eropa yang dilanda gelombang panas. Akibatnya, landasan pacu di Bandara Luton, London rusak dan sejumlah penerbangan harus ditunda.

Tak hanya itu, landasan pacu milik Angkatan Udara Inggris Royal Air Force juga meleleh akibat gelombang panas. Sama dengan di Bandara Luton, kegiatan penerbangan di Royak Air Force juga terpaksa harus dihentikan.

Akibat gelombang panas ini, Badan Keamanan Inggris telah mengumumkan keadaan darurat nasional. DIlaporkan, suhu maksimum yang ada di Inngris tercatat mencapai 40 derajat celcius.

4. Prancis

Suhu tertinggi di negara Prancis tercatat di Kota Cazaux, dimana disana suhu udaranya mencapai 42,4 derajat celcius.

Suhu tersebut merupakan yang tertinggi sejak stasiun cuaca setempat dibangun sekitar 100 tahun lalu. Akibat gelombang panas tersebut, kebakaran hutan terjadi di wilayah barat Perancie, Gironde dan karenanya, 32 ribu orang terpaksa harus mengungsi.

Selain itu, suhu panas di Prancis juga dilaporkan terjadi di sejumlah kota besar di Perancis Barat, diantaranya Nantes dan Brest.

5. Spanyol

Suhu udara di Spanyol dilaporkan mencapai 42 derajat celcius. Akibat gelombang panas yang terjadi di Spanyol, tercatat lebih dari 500 orang meninggal dunia.

Sama seperti Portugal dan Prancis, gelombang panas di Spanyol juga mengakibatkan kebakaran hutan. Tercatat sedikitnya ada 30 kejadian kebakaran hutan di negara tersebut, diantaranya di Provinsi Castilla, Leon, Gailicia dan Andalusia.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: