Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pariwisata Menggeliat, Emiten Farmasi ini Bukukan Pertumbuhan Penjualan 21%

Pariwisata Menggeliat, Emiten Farmasi ini Bukukan Pertumbuhan Penjualan 21% Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Phapros Tbk (PEHA), anak usaha PT Kimia Farma Tbk (KAEF) menorehkan kinerja cemerlang pada semester I 2022. Sepanjang Januari-Juni tahun ini, PEHA membukukan kenaikan penjualan 21% secara tahunan.

Pertumbuhan ini ditopang seiring perbaikan dari sisi penjualan produk salah satunya Antimo. Hal ini seiring dengan mulai kembali bergairahnya sektor pariwisata.

Direktur Utama Phapros Hadi Kardoko menambahkan selain itu manajemen perusahaan mulai fokus untuk memasarkan produk inovasi secara lebih agresif baik dengan mengedukasi pasar maupun kampanye yang cukup masif.

Selain penjualan, kinerja positif perusahaan pada enam bulan pertama tahun ini adalah menurunnya rasio kewajiban jangka panjang perusahaan sebesar 6% dibandingkan tahun lalu.

Selain itu dari sisi laba periode berjalan, Phapros juga membukukan kenaikan sebesar 7% dibandingkan 2021, dan juga kenaikan laba per saham sebesar 8%.
 
“Kami sangat bergembira dengan kinerja positif ini karena bisa memberikan hasil terbaik untuk para investor dan induk perusahaan Phapros. Kami berharap di semester II nanti, kita bisa membukukan pertumbuhan yang lebih tinggi lagi serta kinerja yang optimal. Melalui beberapa upaya inovasi produk baru dan efisiensi, termasuk menjadikan commercial excellenceoperational excellencefinancial excellence dan digitalisasi sebagai bagian dari strategi utama korporasi di sepanjang 2022 ini,” tutupnya

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: