Dari Pertemuan dengan PDIP hingga Polemik Internal PPP, Golkar Tetap Setia pada KIB
Wakil Sekjen DPP Partai Golkar, Nurul Arifin, menyebut bahwa pihaknya masih terus melakukan komunikasi politik terkait dengan pertemuan dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang tertunda beberapa waktu lalu.
"Komunikasi politik itu terus berjalan, ya. Jadi dengan partai-partai lain kami masih akan melakukan pertemuan-pertemuan. Kayak kemarin dengan Ibu Puan ditunda karena ada kesibukan yang berbeda," kata Nurul saat diwawancarai, Selasa (6/9/2022).
Sementara, terkait dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), Nurul menyebut tidak ada potensi partai yang akan terpecah dalam koalisi. Meski salah satu koalisi, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tengah terguncang di badan internalnya.
"Kami tidak mau ikut campur dalam persoalan internalnya. Kami akan menunggu, tapi bahwa Plt yang sekarang adalah salah satu inisiator dari KIB," katanya.
Dia menyebut, koalisi antarpartai sangat diperlukan dalam membentuk kekuatan politik. Oleh sebab itu, dia menilai bahwa partai yang tergabung dalam KIB sudah sangat solid.
"Kami berharap bahwa KIB akan terus solid, ya. Dengan Pak Monoarfa juga kelihatan yang keberadaannya tetap dihargailah sebagai seorang mantan ataupun ketua umum," katanya.
Sementara itu, Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menyebut bahwa KIB tidak sedang bermasalah meski partainya tengah dilanda persoalan. Dia menyebut bahwa komunikasi politik dari anggota koalisi pun masih terjalin baik.
Baca Juga: Melalui KIB dan Golkar, Pengamat : Airlangga Miliki Peluang Menang Capres 2024
Lebih lanjut, dia menegaskan bahwa PPP tetap akan menjadi salah satu anggota KIB dengan ketua baru maupun yang lama. Selain itu, dia juga menyebut bahwa komunikasi dengan beberapa petinggi partai juga terjalin dengan baik.
"Ya tetap, KIB tetap solid. Entah ketumnya tetap atau pergantian ketua umum, ya, PPP tetap bersama KIB. Beberapa petinggi partai baik Golkar maupun PAN, ya, sudah komunikasi dengan kami-kami. Jadi bahwa itu tidak mengubah konstalasi perkoalisian," katanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Puri Mei Setyaningrum