Selain itu, jika benar Airlangga Hartarto berpasangan Ganjar pada Pilpres 2024,maka memiliki peluang cukup besar, karena selain ketokohannya keduanya telah dikenal masyarakat Indonesia baik dalam politik dan kinerja sebagai pejabat publik.
"Ya kalau benar Airlangga di pasangkan dengan Ganjar, maka peluang menang di Pilpres 2024 bisa saja terwujud, " ucapnya.
Menurut dia Partai Golkar harus bekerja keras dalam memilih siapa sosok yang tepat mendampingi Airlangga di Pilpres 2024.
"Golkar harus kerja keras mencari pendamping Airlangga di Pilpres 2024 agar bisa menang, " tuturnya.
Tak hanya itu, sosok Ganjar juga saat ini telah dikenal publik, bahkan selalu masuk dalam rating tertinggi dalam survei. Maka kesempatan Golkar gaet Ganjar sebagai pasangan Airlangga telah tepat.
Airlangga juga sebagai pejabat publik telah membantu kalangan pengusaha pasar dalam ekonomi.
"Kinerja Airlangga juga sudah membantu untuk pengusaha pasar rakyat, jadi Airlangga mampu dalam urusan ekonomi, " paparnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: