Lepas Ekspor Produk Rambut Palsu, Zulhas Yakin Indonesia Jadi Eksportir Nomor 1 di Dunia
Adapun, PT Victoria Beauty Industrial ini juga menargetkan penyerapan tenaga kerja sebanyak 20 ribu orang, tetapi saat ini yang terserap baru 5.000 orang.
Zulhas bersama Bupati Purbalingga berkomitmen akan terus mendukung para pengusaha, dan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) agar semakin maju.
Baca Juga: Industri Alat Pertahanan Bidik Pasar Ekspor
"Kalau perusahaannya maju, UMKM maju, semua maju, jadi saya dan bupati sukses. Itulah tugas kami," tandasnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dan Direktur Utama PT Victoria Beauty Industrial, Kang Yoon Seok. Turut mendampingi Mendag Zulkifli Hasan, yaitu Sekretaris Jendral Kemendag Suhanto, Plt Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Syailendra, serta Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (PKTN) Veri Anggrijono.
Baca Juga: Dorong Produk Lokal Tembus Ekspor, Enam Desa Devisa Baru Diresmikan
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi menjelaskan industri bulu mata dan rambut palsu menjadi salah satu potensi di Kabupaten Purbalingga. Dyah juga menyampaikan harapannya agar keberadaan PT Victoria Beauty Internasional tidak hanya sekadar membuka lapangan pekerjaan, tetapi juga dapat meningkatkan kegiatan perekonomian di Kabupaten Purbalingga.
Sementara itu, Dirut Kang Yoon Seok menyampaikan apresiasinya atas kedatangan Mendag Zulkifli Hasan. Kang juga menyampaikan keyakinannya bahwa PT Victoria Beauty Industrial dapat berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Martyasari Rizky
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait: