Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lanjutkan Kolaborasi Riset Bersama PREMK BRIN, Telkom-ITDRI Dorong #Level Up Organization Lewat Program Digitalisasi UMKM

Lanjutkan Kolaborasi Riset Bersama PREMK BRIN, Telkom-ITDRI Dorong #Level Up Organization Lewat Program Digitalisasi UMKM Kredit Foto: Telkom

Penandatanganan PKS ini dihadiri oleh Chairman of ITDRI, Jemy V Confido; Kepala Riset Ekonomi Makro dan Keuangan Badan Riset dan Inovasi Nasional, Dr. Zamroni; EVP Divisi Business Service Telkom Indonesia, Eddy Sofryano; dan Deputi Kebijakan Pembangunan BRIN, Dr. Mego Pinandito, M.Eng. 

"Ketika berbicara tentang UMKM, Indonesia memiliki potensi yang luar biasa. Dalam hal ini kita harus membantu rekan-rekan UMKM agar bisa menjadi kekuatan ekonomi nasional yang benar-benar tidak tergoyahkan. Dengan kolaborasi bersama rekan-rekan dari BRIN, ini menjadi inisiatif yang sangat baik untuk riset kita secara cermat, mendalam, dan objektif terkait riset kesiapan digitalisasi UMKM," kata Chairman of ITDRI, Jemy V Confido.

Baca Juga: Telkom Kembali Raih Penghargaan sebagai Tempat Kerja Inklusif dan Ramah Disabilitas dari Kemenaker

Jemy mengaku optimis UMKM di Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi kekuatan ekonomi nasional, dengan adanya digitalisasi yang berlangsung di seluruh dunia maka seluruh sektor akan terdisrup teknologi. Oleh karena itu, kolaborasi riset ini harus didukung karena menjadi inisiatif yang sangat baik sebagai bentuk riset dalam menyiapkan kesiapan digital UMKM.  

Sebelumnya, keduanya telah melakukan kolaborasi riset secara berkala di Mandalika. Kali ini keduanya akan berkolaborasi untuk melakukan penelitian bersama mengenai pengembangan teknologi digital usaha mikro kecil dan menengah yang menjadi solusi peningkatan efisiensi dan produktivitas UMKM. 

Adapun, kolaborasi riset ini akan dilakukan di wilayah Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan dengan memiliki 3 tujuan penelitian meliputi identifikasi karakter teknologi UMKM, mengembangkan teknologi digital untuk UMKM, dan mengembangkan model adopsi berbasis kolaborasi Penta-Helix.

Baca Juga: Telkom Kembali Raih Penghargaan sebagai Tempat Kerja Inklusif dan Ramah Disabilitas dari Kemenaker

Melalui 3 pilar utama yang dimiliki Telkom-ITDRI, yaitu Learning, Research and Innovation, kolaborasi keduanya diyakini dapat saling berkontribusi dalam mempercepat transformasi Indonesia melalui digitalisasi UMKM yang akan meningkatkan produktivitas dan daya saing perekonomian nasional. 

"Selain berkolaborasi dengan Huawei, Telkom-ITDRI sudah banyak melakukan kolaborasi bersama partner lain dalam lingkup Learning," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: