Spanduk 'Jokowi 3 Periode' Berkibar di Tengah Riuh Relawan Temu Bareng Presiden di GBK

Sejumlah orang dalam acara silaturami akbar relawan Joko Wdodo bertajuk Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11/2022) tampak membentangkan spanduk bertuliskan 'Jokowi 3 Periode'.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, sejumlah massa tersebut mengenakan pakaian didominasi warna putih. Selain kaus, orang-orang tersebut juga menggunakan ikat kepala berwarna putih.
Terlihat mereka membawa spanduk bertuliskan kalimat "Jokowi 3 Periode". Kalimat tersebut ditulis dengan warna merah.
Adapun terlihat orang-orang tersebut berdiri tepat di depan panggung dimana Presiden RI Jokowi sedang berpidato.
Sementara itu usai acara, Ketua Pelaksana Gerakan Nusantara Bersatu yang digagas relawan Jokowi, Aminuddin Maruf, mengatakan Jokowi sudah secara tegas menyampaikan penolakan terhadap 3 periode.
Menurutnya, sikap Jokowi soal isu 3 periode tidak perlu untuk dijelaskan kembali.
"Kan tadi deklarasi kami jelas, bersama pak Jokowi bersama pak Jokowi bersama pak Jokowi," kata Aminuddin usai acara di GBK.
Baca Juga: Pembangunan KEK Kura-Kura Bali Diharapkan Dapat Mendukung Quality Tourism di Bali
Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Warta Ekonomi dengan Suara.com.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: