Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bukan Kombinasi Layaknya Jokowi-Maruf Amin, Duet Anies-Mahfud MD Punya Kans Kecil Menangkan Pilpres 2024?

Bukan Kombinasi Layaknya Jokowi-Maruf Amin, Duet Anies-Mahfud MD Punya Kans Kecil Menangkan Pilpres 2024? Mahfud MD | Kredit Foto: Kemenko Polhukam
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD dinilai memiliki kemiripan dengan Anies Baswedan. Karenanya, Mahfud MD dinilai punya peluang masuk ke gelanggang Pilpres 2024 untuk berpasangan dengan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Hal itu disampaikan pengamat politik Ubedilah Badrun merespons munculnya wacana menduetkan Anies-Mahfud MD di Pilpres 2024 mendatang. Meski demikian, Ubedilah menilai kesamaan di antara dua tokoh itu justru akan memperkecil peluang menenangkan kontestasi politik.

Baca Juga: Gak Mau Polisikan Pelempar Telur Busuk, Relawan Anies: Anggap Angin Lalu..

"Peluang jadi cawapres bisa, tetapi peluang menangnya menjadi berat," ujar Ubedilah, melansir GenPI.co, Senin (5/12).

Menurut Ubedilah, pemenang pilpres dalam sejarah Indonesia selalu mengutamakan kombinasi dan ceruk pasar yang luas. Salah satu contoh, kata Ubedilah, pasangan yang berltar belakang nasionalis dan Islam.

"Contohnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla atau Wakil Presiden Ma’ruf Amin," tuturnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: