Kehilangan Pemimpinnya, PSI Jakarta Ngaku Tetap dalam Kondisi Prima: Kami Solid
Seperti diketahui, Michael mengundurkan diri atau keluar dari PSI. Michael mengatakan keputusan tersebut diambil karena sudah tidak meyakini bahwa perjuangan politik yang dimilikinya dapat dilanjutkan di PSI.
"Saya bergabung di PSI sejak 2015 dan pernah juga menjadi pengurus dari tingkat kota hingga DPP. Banyak hal yang sudah saya lakukan bersama rekan-rekan di PSI. Namun dengan berat hati, sudah saatnya saya mengundurkan diri," ujar Michael dalam keterangannya.
Michael adalah Ketua PSI DPW DKI Jakarta sejak 2017 hingga sekarang. Sebelumnya, Michael juga pernah menjabat sebagai Ketua PSI di Jakarta Pusat pada 2015-2017. Selama menjabat di Jakarta, Michael telah membangun mesin partai serta berperan memenangkan 8 kursi DPRD DKI Jakarta pada pemilihan umum 2019 lalu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum